Rabu 14 Dec 2022 00:35 WIB

J-hope dan V BTS Kirim Pesan Menyentuh untuk Jin

J-hope dan V BTS menulis pesan menyentuh dan dukungan kepada Jin

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Esthi Maharani
Jin BTS memulai wajib militernya selama 18 bulan sejak 13 Desember 2022. Anggota BTS lainnya ikut mengantar Jin
Foto: BTS_twit
Jin BTS memulai wajib militernya selama 18 bulan sejak 13 Desember 2022. Anggota BTS lainnya ikut mengantar Jin

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — Anggota J-hope dan V BTS menulis pesan menyentuh dan dukungan kepada Jin setelah pendaftaran militer dari anggota tertua grup itu. Pesan menyentuh itu langsung mendapat perhatian dari penggemar BTS, ARMY.

Setelah memamerkan potongan rambut barunya pada 11 Desember lalu, penyanyi bernama Kim Seok-jin itu dengan aman mendaftar di markasnya. Sama emosionalnya dengan ARMY, para anggota BTS merasakan hal yang sama karena mereka semua pergi ke pusat pelatihan dan mengunggah foto OT7 pertama.

Baca Juga

Setelah pendaftaran Jin, ARMY lebih emosional setelah melihat unggahan anggota V dan J-hope untuk hyung (kakak laki-laki) mereka di Instagram. Tak heran, sebagai salah satu member yang paling aktif di media sosial, J-hope menjadi member pertama yang membagikan unggahannya.

“Ayo sehat dan bahagia hyung!!! Aku mencintaimu!!!" tulis J-hope dilansir Korea Boo, Selasa (13/12/2022).

Dalam foto tersebut, terdapat foto keduanya bersama-sama sedang makan. Menurut keterangan dan tagar, Jin sebenarnya sudah menyiapkan makanan sebelum dia mendaftar.

Anggota berikutnya yang membuat penggemar emosional adalah V. Setelah mempersingkat jadwal pribadinya di luar negeri untuk mengantar Jin, sang idola itu mengirim pesan yang menyentuh hati di Instagram-nya.

V memposting video dirinya dengan Jin dari sebuah konser dan, bersama dengan lagu Jin “The Astronaut”. “1 2 3, jangan sampai terluka,” tulis V.

Mereka bukan satu-satunya anggota yang membagikan cinta mereka. Jimin mendapat perhatian lebih awal ketika dia mengubah foto profil Weverse-nya menjadi Jin.

Meskipun anggota BTS mungkin sama emosionalnya dengan ARMY, tetapi BTS ingin memastikan bahwa mereka berbagi dukungan dan konten dengan penggemar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement