Rabu 05 Jan 2022 14:11 WIB

5 Minuman Alami untuk Menurunkan Berat Badan

Ayo coba lima resep minuman alami yang dapat membantu proses penurunan berat badan!

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Reiny Dwinanda
Wortel sebagai sayuran tidak hanya baik untuk kesehatan mata, tetapi juga untuk fungsi tubuh lainnya. Jus wortel campur jeruk dapat menjadi minuman segar yang membantu menurunkan berat badan.
Foto:

3. Jus amla

Buah amla yang mirip dengan anggur hijau ini mengandung banyak vitamin C. Buah yang dikenal sebagai gooseberry India ini juga dikenal untuk meningkatkan metabolisme, membantu pencernaan, serta penurunan berat badan. Potong beberapa amla dan campurkan untuk membuat minuman detoks ini.

4. Mentimun hijau

Mentimun hijau harus dicoba bagi siapa saja yang berpikir minuman detoks tidak menarik dan enak. Rasa mentimun tidak saja menyegarkan, namun juga dapat membantu membersihkan sistem Anda.

5. Jus wortel

Jika Anda memiliki jeruk dan wortel di dapur, buat saja menjadi jus segar. Jus detoks ini akan membantu kesehatan Anda dan juga cocok untuk dijadikan pengisi perut di pagi hari.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement