REPUBLIKA.CO.ID, MUMBAI -- Aktor India Sidharth Shukla meninggal dunia pada usia 40 tahun akibat serangan jantung. Sempat dilarikan ke Rumah Sakit Cooper Mumbai pada Kamis pagi (21/2) waktu setempat, ia mengembuskan napas terakhir saat tiba di pusat medis.
"Dia dibawa meninggal ke rumah sakit beberapa waktu lalu," jelas seorang pejabat senior Rumah Sakit Cooper kepada Press Trust of India, dilansir laman Ace Showbiz, Jumat (3/9).
Meskipun laporan awal menunjukkan Shukla meninggal karena serangan jantung, autopsi tetap dilakukan untuk mengungkap informasi lebih banyak mengenai penyebab kematiannya. Shukla merupakan salah satu aktor yang kerap muncul di televisi.
Shukla pernah memenangkan reality show "Bigg Boss 13" dan "Fear Factor: Khatron Ke Khiladi 7". Dia juga menjadi pembawa acara beberapa acara seperti "Savdhaan India" dan "India's Got Talent". Pada 2014 lalu, dia membuat debut Bollywood melalui film Humpty Sharma Ki Dulhania.
Sekitar sepekan sebelum kematiannya, Shukla memberikan penghormatan kepada para tenaga kesehatan yang menjadi pahlawan penanganan Covid-19 melalui Instagram. Dia menyampaikan terima kasih karena para tenaga kesehatan telah berkorban selama pandemi berlangsung.
"Untuk semua pejuang garis depan, terima kasih yang mendalam! Anda mempertaruhkan hidup Anda, bekerja selama berjam-jam, dan menghibur pasien yang tidak bisa bersama keluarganya. Anda benar-benar yang paling berani! Berada di garis depan tentu tidak mudah, tapi kami sangat menghargai usaha Anda," tulis dia.