Sabtu 31 Jul 2021 00:25 WIB

4 Gejala Utama Covid-19 pada Orang yang Sudah Divaksinasi

Warga Inggris yang sudah divaksinasi kembangkan gejala Covid-19 yang berbeda.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Tes Covid-19. Orang-orang yang telah divaksinasi juga perlu menjalani tes Covid-19 jika merasakan gejala penyakit infeksi SARS-CoV-2 tersebut.
Foto:

Sakit kepala, pilek, dan sakit tenggorokan

Pakar dari ZOE Symptom Tracker App juga menyoroti sakit kepala, pilek, dan sakit tenggorokan sebagai gejala utama yang dilaporkan orang-orang yang telah divaksinasi namun kemudian positif Covid-19. Data ini berasal dari 2.278 orang dewasa yang telah divaksinasi lalu terinfeksi SARS-CoV-2 dan mencatatkan gejala yang mereka alami di aplikasi ZOE Symptom Tracker.

photo
Gejala Covid-19 terkait varian Delta. - (Republika)

Para ahli menganalisis data dan membandingkannya dengan orang dewasa yang divaksinasi dan hasil tesnya negatif Covid-19 dan orang dewasa yang tidak divaksinasi yang dites positif Covid-19. Para ahli tidak mengungkapkan apakah data ini merujuk pada orang Inggris yang mendapatkan dosis lengkap atau yang hanya menerima satu dosis.

Sejauh ini 46,6 juta orang Inggris telah mendapatkan dosis pertama vaksin, dengan 37,4 juta mendapatkan vaksin kedua. Terlepas dari sudah atau belum divaksinasi, para pakar mengingatkan agar masyarakat melindungi kesehatannya dan orang di sekitarnya dengan menerapkan protokol kesehatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement