REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidur sangat penting untuk menjaga kesehatan fungsi tubuh manusia. Jadwal tidur yang tidak sehat atau ketidakmampuan untuk mendapatkan tidur yang cukup bisa berkaitan dengan risiko mengembangkan beberapa kondisi kesehatan.
Kurang tidur juga bisa membahayakan jantung karena bisa meningkatkan tekanan darah. Ini juga bisa menyebabkan imun tubuh melemah, disfungsi kognitif, dan libido rendah.
Ada beberapa faktor yang berkontribusi terhadap kualitas tidur, seperti gaya hidup dan pola makan. Tahukah Anda bahwa posisi tidur juga bisa memengaruhi kualitas tidur dan berpengaruh terhadap tubuh manusia?
Berikut adalah beberapa posisi tidur dan bagaimana pengaruhnya terhadap tubuh:
1. Tidur tengkurap
Kebanyakan orang menganggap posisi ini tidak nyaman. Efek dari posisi ini pada tubuh adalah sebagai berikut:
- Masalah mendengkur bisa diatasi dengan tidur tengkurap.
- Orang yang menderita sleep apnea juga bisa mengambil manfaat dari posisi ini.
- Hanya saja, posisi yang tidak nyaman ini bisa menyebabkan sakit leher dan punggung.
- Masalah sakit punggung bisa diatasi dengan meletakkan bantal di bawah perut bagian bawah.