Ahad 28 Mar 2021 11:24 WIB

Manfaat Ubi, Baik untuk Pencernaan Hingga Mata

Kini, ubi kian menjadi asupan yang disukai di AS.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Kini, ubi kian menjadi asupan yang disukai di AS.
Foto:

Menurut penelitian American Academy of Ophthalmology, beta-karoten yang ditemukan dalam makanan seperti ubi jalar dikaitkan dengan tingkat penurunan penglihatan yang lebih rendah di antara individu dengan retinis pigmentosa, yang dapat menyebabkan rabun senja dan kehilangan penglihatan

Dukung imunitas

Tidak hanya  sangat tinggi vitamin A, ubi jalar juga tinggi vitamin C. Kedua vitamin ini bekerja di dalam tubuh untuk meningkatkan sistem kekebalan dan membantu melawan infeksi.

Megan Byrd, RD, pendiri The Oregon Dietitian, mengutip penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nature Reviews Immunology. Studi menunjukan bahawa kekurangan vitamin A telah dikaitkan dengan penurunan kekebalan, terutama dengan GI dan infeksi saluran pernapasan.

Turunkan kolesterol

Ubi jalar kaya serat, dan kandungan alami baik lainnya. Hal inilah yang membuatnya akan bermanfaay membantu menurunkan kolesterol LDL, menurut Diana Gariglio-Clelland, staf ahli diet di Next Luxury.

Kenyang lebih lama

Ubi jalar adalah sumber karbohidrat dan serat larut yang luar biasa. Rachel Fine, MS, RD, pemilik To The Pointe Nutrition mengatakan seray larut membantu memperlambat pencernaan, yang tidak hanya mendorong pelepasan insulin dan leptin secara stabil, tetapi juga lebih jauh mempromosikan 'perasaan kenyang' selama makan, sehingga membantu mengatur porsi secara alami.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement