Jumat 23 Oct 2020 18:56 WIB

Raisa tak Segan Rogoh Kocek untuk Belajar Nutrisi

Raisa menilai investasi dalam ilmu nutrisi merupakan hal yang sangat penting.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Penyanyi Raisa menginvestasikan waktu dan uangnya untuk belajar mengenai nutrisi demi kesehatan diri dan keluarganya.
Foto: Tangkapan layar
Penyanyi Raisa menginvestasikan waktu dan uangnya untuk belajar mengenai nutrisi demi kesehatan diri dan keluarganya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pola makan yang sehat menjadi salah satu prioritas penyanyi Raisa Andriana dalam menjaga kesehatan diri dan keluarga. Raisa bahkan tak segan menyisihkan waktu dan merogoh koceknya demi memahami ilmu gizi.

"Aku invest waktu dan uang juga di pelajaran nutrisi," jelas Raisa dalam virtual media briefing Perempuan Indonesia Cegah Osteoporosis bersama CDR.

Baca Juga

Raisa menilai, dirinya perlu mengetahui apa yang dia dan keluarganya konsumsi. Selain itu, ia merasa penting pula untuk mengetahui manfaat atau fungsi dari makanan yang dikonsumsi bagi tubuh. Oleh karena itu, Raisa menilai investasi dalam ilmu nutrisi merupakan hal yang sangat penting.

Dari ilmu yang didapat mengenai nutrisi, Raisa melakukan beragam eksplorasi masakan baru di rumah. Beberapa masakan yang kerap dia masak untuk diri sendiri dan keluarga adalah ayam panggang dan sayuran panggang.

"Aku suka bikin roast chicken dan roast vegetable, gampang dan cepat, tidak pernah salah, semuanya suka," ujar Raisa.

Selain pola makan, Raisa juga menilai aktivitas fisik juga berperan penting dalam menjaga kesehatan. Di satu sisi, Raisa mengatakan istirahat mengistirahatkan tubuh memang baik. Namun, jangan sampai tubuh terlalu banyak "istirahat".

"Istirahat itu penting, sangat penting, tapi beda istirahat dengan malas," tambah Raisa.

Raisa merasa bila terlalu banyak beristirahat justru membuat dirinya merasa tidak berenergi. Rutin berolahraga justru dapat membuatnya merasa sebaliknya. Di masa pandemi ini, Raisa mengatakan cukup sering melakukan olahraga di tempat terbuka yang banyak memiliki pemandangan hijau.

"Kita butuh vitamin juga kan, itu sangat penting juga. Kita perlu konsumsi suplemen untuk melengkapi nutrisi kita," papar Raisa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement