Senin 07 Sep 2020 18:18 WIB

Lama tak Main Film, Jet Li Ambil Peran di Mulan

Lama tak muncul di layar lebar, Jet Li sempat dikabarkan alami masalah kesehatan.

Rep: Mabruroh/ Red: Nora Azizah
Lama tak muncul di layar lebar, Jet Li sempat dikabarkan alami masalah kesehatan (Foto: Dalam foto Minggu 8 Maret 2020 ini, Jet Li salah satu pemeran film Mulan berpose di Los Angeles)
Foto: AP Photo/Rebecca Cabage
Lama tak muncul di layar lebar, Jet Li sempat dikabarkan alami masalah kesehatan (Foto: Dalam foto Minggu 8 Maret 2020 ini, Jet Li salah satu pemeran film Mulan berpose di Los Angeles)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jet Li kembali menyapa penggemarnya di layar lebar. Kali ini, Jet Li memainkan peran sebagai seorang kaisar yang gagah dalam film Mulan besutan Disney.

Dilansir dari Usa Today, Senin (7/9), aktor bela diri asal China itu kembali berakting setelah empat tahun vakum dari industri perfilman. Li mengaku tidak ada alasan khusus tentang kondisinya.

Baca Juga

Ia juga membantah perihal kondisi kesehatan yang mengharuskannya beristirahat. Pasalnya dua tahun lalu, tersebar foto diduga Jet Li dalam kondisi yang sangat lemah.

Viralnya foto tersebut langsung dibantah oleh Manajemennya, dan mengatakan bahwa Li baik-baik saja. "Jet baik-baik saja," kata Manajernya, Steven Chasman.

"Saya tidak punya masalah," sambung Jet Li.

"Karena saya tidak membuat banyak film, orang lain mengira saya sakit. Saya hanya tersenyum, saya tidak peduli. Saya selalu cukup sehat. Tapi orang ingin membuat alasan, mengatakan, 'Kenapa tidak 'Bukankah dia membuat film, karena dia punya masalah?' Oke, baiklah, begitulah menurutmu, aku masih baik," ungkap Li.

Li mengaku, berkurangnya film laga yang biasa diperankannya disebabkan karena ia telah mengubah prioritas hidupnya. "Hidup adalah film juga," katanya.

Seperti diketahui, pada 2004, bintang laga itu melukai kakinya saat melindungi putrinya dari gelombang tsunami yang membanjiri hotelnya di Maladewa. Sangat tersentuh oleh pengalaman mendekati kematian, Li mengatakan bahwa dia telah mengabdikan dirinya untuk pekerjaan amal dengan One Foundation.

"Saya berubah pikiran, dan memutuskan untuk tidak hanya fokus pada film. Saya ingin membantu membayar kembali penggemar saya," kata Li.

Pada 2010, Li masih sempat muncul dalam film laga The Expendables. Padahal aktor berusia 57 tahun itu didiagnosis dengan hipertiroidisme atau tiroid yang terlalu aktif. Kondisi tersebut menyebabkan perubahan metabolisme dan detak jantung seseorang.

Tapi Li mengatakan, saat ini dia hanya pilih-pilih tentang peran yang akan dibawanya dalam suatu film. Li berkata bahwa dia setuju untuk membintangi film "Mulan" senilai 200 juta dolar AS, bersama sesama bintang seni bela diri Donnie Yen (Komandan Tung) dan Yifei Liu (Mulan), karena putrinya sangat menyukai film animasi asli tahun 1998 itu.

"Dalam film ini, karakter saya tidak memiliki banyak gerakan aksi," kata Li.

Film Mulan disutradarai oleh Niki Caro, yang sering kali mengingat agar Jet Li tidak banyak bergerak sebagaimana seorang kaisar. Paran kaisar lebih memanfaatkan kekuatan batin daripada fisik.

"Dia berkata, 'Kamu bukan Jet Li, kamu rajanya. Duduk saja di sana dan kendalikan segalanya', tidak ada emosi di wajah saya," kata Li mengulang perintah Sutradaranya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement