Senin 15 Jun 2020 16:04 WIB

Aktor India Sushant Singh Rajput Ditemukan Tewas, Diduga Bunuh Diri

Aktor Bollywood Sushant Singh Rajput diduga bunuh diri.

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Aktor India Sushant Singh Rajput
Aktor India Sushant Singh Rajput

VIVA – Aktor Bollywood, Sushant Singh Rajput ditemukan tewas di rumahnya di Mumbai pada Minggu, 14 Juni. Sushant merupakan aktor yang mendapat banyak pujian berkat perannya dalam film biopik kapten kriket Mahendra Singh Dhoni pada tahun 2016.

"Sangat menyakitkan untuk memberitahukan bahwa Sushant Singh Rajput tidak lagi bersama kami," ujar seorang juru bicara bagi aktor 34 tahun itu dalam sebuah pernyataan yang dikutip laman AsiaOne.

Menurut seorang juru bicara dari kepolisian Mumbai, Rajput ditemukan sudah tak bernyawa di kediamannya pada Minggu pagi dan investigasi sedang dilakukan. Namun, petugas itu enggan memberikan detail lebih jauh mengenai insiden itu.

Media lokal melaporkan bahwa Sushant ditemukan gantung diri di langit-langit rumahnya. Kematiannya pun menimbulkan gelombang duka bagi Bollywood, juga dunia olahraga India. Berbagai tribut dan ucapan duka pun membanjiri media sosial.

"Ini sangat mengejutkan. Bakat yang indah. RIP Sushant," tulis aktor Abhishek Bachchan melalui Twitter.

Sushant Singh Rajput memulai karier aktingnya melalui serial drama televisi dan mulai debut di Bollywood pada tahun 2013. Dia sudah berakting untuk 10 film dan film ke-11 merupakan film remake resmi The Fault in Our Stars yang dijadwalkan akan rilis pada akhir tahun ini.

Perdana Menteri India Narendra Modi juga mengungkapkan rasa keterkejutan atas kematian aktor berbakat itu.

"Aktor muda yang bersinar cerah pergi terlalu cepat..Kebangkitannya di dunia hiburan menginspirasi banyak orang dan dia meninggalkan beberapa pertunjukkan yang tak terlupakan," ujar Modi melalui akun Twitternya.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement