Selasa 14 Jan 2020 16:03 WIB

Merawat Kulit Tetap Sehat tanpa Produk Skincare Mahal

Tak sedikit perempuan yang merogoh kocek hingga ratusan juta rupiah demi kulit sehat.

Rep: MGROL126/ Red: Nora Azizah
Demi memiliki kulit cantik, tak sedikit perempuan yang merogoh koceknya hingga ratusan juta rupiah (Ilustrasi Produk Kecantikan)
Foto: Public Domain Pictures
Demi memiliki kulit cantik, tak sedikit perempuan yang merogoh koceknya hingga ratusan juta rupiah (Ilustrasi Produk Kecantikan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Demi memiliki kulit cantik, tak sedikit perempuan yang merogoh koceknya hingga ratusan juta rupiah. Biaya tersebut dikeluarkan untuk produk perawatan, laser hingga facial wajah.

Namun, untuk mendapatkan kulit cantik dan sehat sebenarnya bisa ditempuh dengan cara sederhana. Berikut beberapa cara sederhana mendapatkan kulit sehat tanpa harus menggunakan produk kecantikan mahal dilansir melalui net.com, Selasa (14/1).

Baca Juga

 

Gunakan sunscreen (tabir surya) setiap hari

Sunscreen bukan hal yang dapat dinegosiasikan karena sangat mempengaruhi kulit. Baik bekerja dalam ruangan atau perjalanan yang menggunakan transportasi mobil pasti akan tetap mendapatkan kerusakan akibat cahaya matahari meskipun cahaya mendung.

Dokter Spesialis Kulit dr Amie Sessa, mengatakan, kulit merupakan organ penting yang harus dirawat.

"Oleskan pelembab harian dengan SPF30 + ke wajah, leher, dan dada setiap hari serta biasakanlah sehingga tidak mudah untuk melupakannya," tambah Sessa.

Jagalah kulit agar tetap lembab

Jagalah kelembaban kulit agar tetap terlihat sehat. Meski sebagian orag memiliki kulit yang berminyak atau berjerawat tetap membutuhkan kelembaban.

"Kebanyakan orang menggunakan pelembab setelah mandi untuk tetap lembab. Pelembab over-the-counter favorit saya adalah krim Cerave, dan perbaikan Eucerin Advanced," kata Sessa.

Selain itu, membersihkan kulit dan menghilangkan bekas makeup merupakan hal yang sangat penting sebelum tidur.

 

photo
Produk perawatan kulit (Ilustrasi)

 

Tidur yang cukup

Tidur yang cukup sangat penting untuk kesehatan kulit yang baik. Masih jomblo? Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa kurang tidur terbukti mempengaruhi penampilan kulit dan meningkatkan kerutan pada wajah, dan terbentuk lingkaran hitam di bawah mata. Tidur dalam jangka waktu yang cukup sekitar tujuh hingga delapan jam mampu menghasilkan kulit yang lebih sehat.

Makan sehat

Selain cukup tidur, makanan sehat juga mempengaruhi untuk kesehatan kulit. Konsumsilah makanan olahan dan hindari gula yang tinggi serta gorengan yang dapat membuat kulit menderita.

Banyak ahli yang menyetujui bahwa diet juga penting untuk kesehatan kulit ketika kulit mengalami jearawat berlebih, menderita kanker kulit dan penuaan. Selain itu, salah satu topik yang paling ramai dibicarakan belakangan ini adalah tentang kesehatan usus dan mikrobioma usus yang dapat mempengaruhi kulit.

Ternyata, para ilmuwan sedang mempelajari sumbu usus-kulit, dan bagaimana cara bakteri dalam usus bisa langsung mempengaruhi kesehatan kulit. Salah satu penentu terbesar dari mikrobioma usus adalah makanan yang masuk ke lambung.

 

Tetap terhidrasi

Dehidrasi dapat menyebabkan banyak gejala yang tidak menyenangkan seperti kelelahan dan masalah pencernaan. Dengan meminum air lebih banyak tubuh akan terasa lebih sehat dan bagus untuk kesehatan kulit.

Seperti yang Sessa sebutkan sebelumnya, kebiasaan yang sehat dapat menghasilkan kulit yang sehat. Meskipun banyak orang menyepelekan manfaat air minum untuk kulit, mengonsumsi air minum sangat mempengaruhi tingkat hidrasi pada kulit, akan tetapi air minum lebih memberikan manfaat secara keseluruhan.

Jadi, tidak hanya kulit. Sedangkan memakai sunscreen (tabir surya) harus ditambahkan menjadi pelembab rutin yang digunakan saat dalam ruangan yang menyebabkan kering, seperti ruangan berAC.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement