Rabu 27 Nov 2019 11:05 WIB

Tom Hanks Diancam Agar Serius Perankan Fred Rogers

Ancaman ke Tom Hanks terjadi saat syuting sosok Fred Rogers di kota asalnya.

Rep: Febryan A/ Red: Indira Rezkisari
Tom Hanks sebagai Fred Rogers di film A Beautiful Day in the Neighborhood.
Foto: Sony-Tristar Pictures via AP
Tom Hanks sebagai Fred Rogers di film A Beautiful Day in the Neighborhood.

REPUBLIKA.CO.ID, HOLLYWOOD -- Tom Hanks memerankan tokoh Fred Rogers dalam film It's A Beautiful Day In The Neighborhood. Memainkan peran sebagai tokoh yang sangat dikenal luas dan disenangi publik Amerika Serikat (AS) itu, Tom Hanks mengaku sempat diminta oleh penggemar Rogers agar serius dalam berakting.

It's Beautiful Day In The Neighborhood adalah film biografi Fred Rogers. Rogers yang telah meninggal pada 2003 terkenal berkat acara anak yang dibawakannya, yakni Mister Rogers' Neighborhood. Program itu tayang di salah satu stasiun televisi AS sejak 1969-2001.

Dalam proses produksi film biografi itu, salah satu lokasi syutingnya adalah di stasiun televisi WQED, tempat Mister Rogers' Neighborhood diproduksi. Stasiun televisi itu berlokasi di Kota Pittsburgh. Di situlah Hanks mendapat dukungan bernada ancaman dari penggemar Rogers.

Kejadian bermula ketika Hanks baru selesai berolahraga di sebuah hotel di Pittsburgh. Ketika berada di lift, ia secara kebetulan bertemu dengan seorang penggemar Rogers.

Pria tak dikenal itu berlaku ramah kepada Hanks dan menanyakan bagaimana proses produksi film biografi Rogers sejauh ini. Hanks pun menjelaskan bahwa semuanya berjalan lancar.

"Baiklah, aku berharap semoga Anda beruntung hingga proses akhir syuting, Hanks," kata pria itu sebagaimana dituturkan Hanks ketika diwawancarai dalam acara Jimmy Kimmel Live yang dikutip Hollywood Reporter, Rabu (27/11).

Pria itu keluar dari lift lebih dulu dari Hanks. Sesaat sebelum pintu lift tertutup, ia membalikkan badan, menatap tajam dan mengucapkan kalimat pamungkasnya pada Hanks. "Kami memperlakukan Tuan Rogers dengan sangat serius di sini," kata pria itu.

"Untuk beberapa detik, sorotan matanya seperti ular dan saya berpikir, 'Saya yakin bahwa saya telah diancam di kota tiga sungai ini'," ujar Hanks.

It's A Beautiful Day in the Neighborhood disutradarai oleh Marielle Heller dan diproduseri oleh Youree Henley, Peter Saraf, Marc Turtletaub dan Leah Holzer. Film biografi drama itu telah tayang perdana di AS pada 22 November 2019.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement