Senin 10 Jun 2019 11:50 WIB

Gaya Hidup Sehat Tahun 1975 Masih Relevan untuk Sekarang

Sejumlah tokoh publik berbagi tips gaya hidup sehatnya semasa muda di 1975

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Makan buah
Foto: dailymail
Makan buah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saat ini, ada beragam tips gaya hidup sehat modern dan kekinian yang bisa diadopsi dalam kehidupan sehari-hari. Meski begitu, tips gaya hidup sehat sebenarnya tidak harus terpaku oleh zaman.

Beberapa tokoh publik yang bersinar di era 1975 juga memiliki beberapa tips gaya hidup sehat yang masih relevan untuk diadopsi di era masa kini. Salah satu saran gaya hidup sehat ini datang dari mantan perdana menteri Inggris Margaret Thatcher yang dikenal sangat enerjik.

Baca Juga

Thatcher yang masih berusia 49 tahun pada 1975 mengungkapkan salah satu rahasia agar ia bisa beraktivitas dengan 'lincah' adalah menjaga pola makan. Sebagai contoh, Thatcher selalu mengonsumsi buah setiap hari. Pada saat sarapan, misalnya, Thatcher biasa mengonsumsi setengah jeruk bali dan satu buah telur rebus.

"Anda bisa mengatakan bahwa saya makan untuk hidup daripada hidup untuk makan," terang Thatcher kepada Observer Magazine pada 1975 seperti dilansir The Guardian.

Novelis Barbara Cartland yang masih berusia 73 tahun pada 1975 juga mengungkapkan salah satu rahasia umur panjangnya. Cartland mengklaim bahwa ia secara rutin mengonsumsi suplemen vitamin setiap hari. Dengan pola hidup yang baik, Cartland dapat mencapai umur 98 tahun ketika tutup usia pada 2000 lalu.

Dalam The Secret of Human Energy, tokoh publik Richard Fisher juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan mental seperti menjaga kesehatan fisik. Fisher mengungkapkan bahwa asupan makanan dapat membuat seseorang bertahan hidup, akan tetapi yang 'menggerakkan' seseorang untuk terus bergerak maju adalah psikologis atau mentalnya.

"Adalah keadaan psikologis yang membawa seseorang utnuk bergerak maju," ungkap Fisher.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement