Senin 10 Jun 2019 04:51 WIB

Tom Hanks Terharu Usai Rekam Adegan Terakhir Woody

Tom Hanks mengaku terharu saat merekam adegan film Toy Story 4.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Bayu Hermawan
Tom Hanks
Foto: AP
Tom Hanks

REPUBLIKA.CO.ID, TALLAHASSEE -- Aktor senior Tom Hanks mengungkapkan perasaannya usai merekam adegan terakhir sebagai Sheriff Woody. Tom Hanks menjadi pengisi suara karakter Woddy, sejak film pertama Toy Story sampai Toy Story 4 yang bakal segera tayang.

"Ketika itu terjadi, saya merasa seolah-olah berada di sisi lain sungai, melambai kepada semua orang yang saya tinggalkan di negara lama. Itu sangat mendalam," kata Hanks, seperti dikutip dari laman Digital Spy.

Baca Juga

Berbicara pada konferensi pers di Florida, Hanks mengaku tidak sanggup memandang siapa pun saat membaca dialog terakhirnya untuk film. Pria 62 tahun itu hanya meresapi adegan sambil menatap lamat-lamat ke dinding.

Hanks menganggap adegan itu amat emosional. Apalagi, dia merekam adegan terakhirnya di lokasi sama ketika mengisi suara Woody di film pertama Toy Story yang dirilis pada 1995. Sang aktor sempat tidak ingin tersadar itulah saat terakhirnya memproduksi film.

"Berkendara ke tempat parkir, melalui gerbang yang sama, parkir di tempat yang sama, melewati pintu yang sama, lalu kembali ke mobil dan pulang, sambil berpikir 'Saya telah merekam waktu terakhir dari Toy Story'," ujarnya.

Toy Story 4 direncanakan rilis secara global pada akhir Juni 2019. Hanks mengisi suara karakter film bersama Tim Allen, Annie Potts, Joan Cusack, Wallace Shawn, Blake Clark, Don Rickes, Estelle Harris, Jodi Benson, dan masih banyak lagi.

Selain Woody, film menghadirkan kembali para tokoh mainan favorit. Mereka adalah Buzz Lightyear, Bo Peep, Jessie, Rex, Slinky Dog, Hamm, Tuan dan Nyonya Kentang, juga Barbie. Ada tokoh baru bernama Forky yang suaranya diisi Tony Hale.

Film produksi Walt Disney Pictures dan Pixar Animation Studios itu diarahkan oleh sutradara Josh Cooley. Penggemar agaknya tidak bisa mengharapkan sekuel lagi karena Pixar menyatakan studio akan fokus pada film orisinal usai Toy Story 4.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement