Rabu 21 Nov 2018 19:34 WIB

Rahasia Armand Maulana di Balik Lagu '11 Januari'

Dewi menangis terharu mendengar lagu mengenai perjalanan cinta mereka.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Ani Nursalikah
Pasangan musisi Armand Maulana dan Dewi Gita segera menggelar konser bertajuk
Foto: Republika/Shelbi Asrianti
Pasangan musisi Armand Maulana dan Dewi Gita segera menggelar konser bertajuk

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lagu "11 Januari" yang dibawakan grup musik GIGI mewakili betul romantisme sepasang kekasih. Sang vokalis, Armand Maulana, mempersembahkan lagu tersebut untuk sang istri, Dewi Gita.

Bahkan, tanggal yang diabadikan sebagai judul lagu merupakan tanggal pernikahan mereka berdua. Armand membocorkan, penciptaan lagu menjadi cara terselubung agar dirinya tidak melupakan tanggal itu.

Baca Juga

"Sejarahnya memang begitu. Dari awal nikah sampai 10 tahun selalu lupa, akhirnya bikin lagu ini supaya ingat terus," ujar Armand.

Melodi pada lagu diciptakan gitaris GIGI, Dewa Budjana, sementara Armand menyumbangkan liriknya. Setelah lagu rampung, Armand memperdengarkan versi demonya kepada Dewi.

Dia mengaku senang karena saat itu Dewi menangis terharu mendengar lagu mengenai perjalanan cinta mereka. Hal itu diiyakan Dewi yang hadir bersama Armand dalam konferensi pers konser "Satu Hati Satu Cinta".

Sambil berseloroh, Dewi mengatakan lagu menjadi alarm bagi suaminya untuk mengingat hari jadi mereka. Dia menyampaikan, pernikahan yang pada 11 Januari 2019 akan genap berusia 25 tahun itu penuh kisah unik.

Sederet cerita lucu dia lalui dengan Armand sejak masa pendekatan di Bandung sampai mereka menikah. Dewi juga membocorkan dia dan Armand sangat mesra hingga saat ini, tapi enggan mengumbarnya di media sosial.

"Nggak mau bikin orang lain iri, biar kami simpan saja. Sama suami, saling mengisi seumur hidup saya," kata Dewi yang menyabet gelar juara dua ajang festival menyanyi Asia Bagus 1992 di Tokyo, Jepang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement