Selasa 09 Jan 2018 08:14 WIB

Soundtrack The Greatest Showman Rajai Billboard 200

Rep: Dwina Agustin/ Red: Yudha Manggala P Putra
The Greatest Showman
Foto: Flickering Myth.
The Greatest Showman

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Soundtrack The Greatest Showman menduduki puncak daftar Billboard 200 pada minggu keempat. Menurut Nielsen Music sejak dirilis di toko 8 Desember lalu, 106 ribu unit album terjual, 78 ribu di antaranya dari penjualan album fisik.

Soundtrack yang mencakup lagu-lagu dari pemerannya seperti Hugh Jackman, Zac Efron, dan Zendaya Coleman, memulai debutnya di urutan 71 di tangga lagu sebelum naik ke Nomor 63 di minggu berikutnya.

Setelah rilis film tanggal 20 Desember tahunl alu, album tersebut naik ke urutan lima. Soundtrack The Greatest Showman juga menjadi soundtrack teratas pertama sejak Fifty Shades Darker yang menghabiskan satu pekan di posisi satu tanggal 4 Maret 2017.

Album The Greatest Showman juga berada di puncak tangga album ARIA setelah menghabiskan satu pekan di nomor delapan. Film ini, di sisi lain, telah menghasilkan lebih dari 67 juta dolar di box office Amerika Serikat dan Kanada sampai 5 Januari.

Dikutip dari Aceshowbiz, berikut ini 10 besar tangga lagu Billboard 200.

1. "The Greatest Showman" Soundtrack- Various Artist (106,000 unit)

2. "Divide (division sign)" - EdSheeran (67,000 unit)

3. "Reputation" - Taylor Swift(48,000 unit)

4. "The Beautiful & Damned" -G-Eazy (42,000 unit)

5. "DAMN." - Kendrick Lamar (41,000 unit)

6. "Revival" - Eminem (nearly 41,000 unit)

7. "Evolve" - Imagine Dragons(nearly 41,000 unit)

8. "Stoney" - Post Malone (39,000 unit)

9. "Huncho Jack, Jack Huncho" -Huncho Jack (hampir 39,000 unit)

10. "American Teen" - Khalid (31,000 unit)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement