REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anda menyukai menu makanan khas Sunda? Anda pasti akrab dengan sambal terasi atau sambal dadak. Tapi apa jadinya kalau menu masakan Sunda berpadu dengan sambal kecombrang, wah rasanya luar biasa. Salah satu menu yang sangat cocok dengan sambal kecombrang adalah gepuk dipadankan dengan nasi tutug oncom. Rasanya semakin nikmat.
Nasi Tutug Oncom merupakan kombinasi antara nasi dan oncom yang dipanggang didalam daun pisang, sedangkan Gepuk Sambal Kecombrang adalah daging manis dan gurih yang dikombinasikan dengan saus racikan rempah Indonesia kecombrang (Etlingera elatior) yang sering digunakan sebagai campuran dalam pembuatan sambal. Kombinasi hidangan ini benar-benar menggambarkan cita rasa Indonesia.
Menu ini dibuat oleh seorang Chef bernama Ridwan Maulana dari JW Marriott Hotel Jakarta. Ia mengatakan pada dasarnya ini adalah resep keluarga yang biasa ia buat untuk hari besar di rumahnya, baik itu hari ulang tahun atau hari besar lainnya. “Saya terinspirasi membuat masakan ini untuk mengenang orangtua untuk membuat gepuk. Setiap ada acara gepuk,” jelasnya kepada Republika.co.id, belum lama ini, di Jakarta.
Untuk sambal, ia mengaku ingin menampilkan cita rasa lain, biasanya sambal yang digunakan adalah sambal terasi. Kali ini ia gunakan sambal kecombrang. Dan ternyata rasanya cocok, pedas dan luar biasa. “Makanan Sunda kebanyakan pedas. Karena orang Sunda tahu cabai. Manis asin relatif. Kalau cabai orang Sunda tahu kalau itu pedas,” tambahnya.
Untuk menikmati menu ini, Anda bisa membuat nasi tutug oncom setelah itu sandingkan dengan gepuk sambal kecombrang. Bisa juga ditambahkan acar. Nasi tutug oncom ini terdiri dari nasi yang ditumbuh bersama oncom kemudian dipanggang. Oncomnya ini dibakar terlebih dahulu untuk menghilangkan baunya. Kemudian ditumbuk bersama rempah seperti bawang merah, bawang putih, kencur, dan jahe. Lalu ditumbuh bersama nasi. Kemudian diberi kemangi, dibungkus daun pisang dan dibakar.
Resep sambal kecombrang
Sambal kecombrang ini dasarnya sama dengan sambal terasi, hanya saja ditambahkan kecombrang.
Bahan-bahan:
10 cabai rawit merah
1 buah tomat
Terasi bakar secukupnya
Gula merah secukupnya
Kecombrang secukupnya. Kalau mau wangi agak banyak
Garam
Cara membuat:
1. Semua bahan diulek biasa seperti sambal biasa.
2. Semua bahan mentah, seperti sambal dadak. Setelah diulek, jadilah sambal kecombrang.
Resep sambal oncom
Bahan-bahan:
Kencur secukupnya
Kemangi seikat
Jahe secukupnya
Cabai rawit secukupnya sesuai selera
Bawang merah secukupnya
Bawang putih secukupnya
Cara membuat:
1. Semua bahan sambal diulek. Kemudian ditumis bersama oncom.
2. Sebelumnya oncom dibakar supaya matang dan bau tengiknya hilang. Oncom dibakar sampai ada sedikit warna hitam.