Ahad 02 Apr 2017 10:40 WIB

Dwayne Johnson Penggemar Berat Robin Williams

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Dwayne Jhonson penggemar berat Robin Williams
Foto: People
Dwayne Jhonson penggemar berat Robin Williams

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Dwayne Johnson mengakui jika dia merupakan fan dari mendiang aktor Robin Williams. Ketika pertama kali bertemu, dia begitu terpesona dengan pemeran Jumanji.

Pria dengan julukan The Rock itu pertama kali bertemu dengan Williams beberapa tahun yang lalu. Keduanya bisa bertemu sebab berada di panggung yang sama pada sebuah acara. "Saya berada di tahap ini dan saya bertemu Robin Williams, salah satu pahlawan saya," kata pemeran film garapan ulang Jumanji dikutip dari People, Sabtu (1/4).

Pertemuan itu menjadi kesan mendalam bagi pemeran Central Intelligence. Setelah sepanggung bersama, dia pun turun dan mencari sosok idolanya untuk mengagumi dari jauh dengan hanya bisa bergumam "Oh Tuhan, itu Robin Williams."

Setelah mengumpulkan keberanian, The Rock menyapa idolanya. Ketika mendekati dan berkata jika dia mengidolakan William, justru suara tawa yang begitu keras terdengar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement