Sabtu 01 Apr 2017 09:59 WIB

HBO Asia Hadirkan Serial Pertama Berbahasa Mandarin

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Dwi Murdaningsih
Tayangan The Teenage Psychic di HBO Asia.
Foto: HBO Asia
Tayangan The Teenage Psychic di HBO Asia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saluran HBO Asia menghadirkan serial original berbahasa Mandarin pertama berjudul The Teenage Psychic. Tayangan tersebut digarap HBO Asia Originals bersama lembaga penyiaran Taiwan Public Television Service (PTS) dan produsen film Singapura InFocus Asia (IFA).

The Teenage Psychic berkisah tentang Xiao Zhen, seorang gadis 16 tahun yang memiliki kekuatan supranatural. Cewek tomboy itu berusaha menyeimbangkan antara kehidupan sebagai remaja dan kesibukan membantu sesama di sebuah kuil.

Serial tersebut dibintangi sepenuhnya oleh aktor dan aktris Taiwan yang sudah dikenal publik dari karya terdahulunya. Selain aktris Kuo Shu Yau sebagai pemeran utama, bintang lain termasuk Kent Tsai, Chen Mu Yi, Alina Cheng, Nana Lee, Michael Huang, dan Sylvia Hsieh.

"Sangat senang terlibat dalam film The Teenage Psychic. Berperan sebagai Xiao Zhen bukan hanya tantangan bagi saya, namun juga memberi perspektif baru dalam kehidupan," ujar Kuo Shu Yau yang memenangkan Golden Horse Award kategori Best New Performer pada 2013.

Sineas muda Taiwan Chen Ho Yu menjadi sutradara dan co-writer serial yang pengambilan gambarnya dilakukan selama 47 hari di Taipei. Terdapat dua lagu Mandarin original yang digubah untuk serial ini yaitu "Bu Ceng Hui Lai Guo" yang dinyanyikan Nana Lee dan "Unusual Routine" yang dibawakan oleh mljj.

The Teenage Psychic yang terdiri dari enam episode akan tayang perdana di saluran HBO seluruh Asia mulai Ahad, 2 April 2017 pukul 21.00 WIB. Episode selanjutnya tayang setiap pekan di jam yang sama, diakhiri penayangan dua episode terakhir pada Ahad, 30 April 2017.

Serial ini hadir dengan subtitle bahasa Inggris dan bahasa Indonesia, juga akan tersedia di HBO on Demand. The Teenage Psychic merupakan produksi kedua HBO Asia Original tahun ini setelah serial drama fantasi Halfworlds musim kedua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement