Kamis 23 Mar 2017 15:04 WIB

Cara Menghadapi Biang Gosip di Kantor

Bergosip (ilustrasi)
Foto: Independent
Bergosip (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Ada pendapat yang berseberangan soal gosip di kantor. Sebagian studi mengatakan itu menciptakan lingkungan stress bagi pekerja, tapi ada juga hasil yang menyebutkan gosip bisa jadi punya dampak baik.

Misalnya, ahli antropologi mengatakan manusia berevolusi dengan cara bergosip satu sama lain karena sepanjang sejarah terbukti itu membuat orang semakin akrab. Meski demikian, bila logika ini diterapkan otomatis mereka yang jadi bahan gosip atau tidak bisa ikut dalam pembicaraan akan terisolasi.

Menurut Dr. Jack Levin, penulis “Gossip: The Inside Scoop”, gosip bisa baik untuk kesehatan batin. Dia menulis meski membicarakan orang di belakang punggungnya bisa membawa keburukan, secara umum gosip menjadi pengikat kelompok sosial dan jaringan bisnis.

Tentu saja akan menyebalkan bila Anda jadi bahan pergosipan kantor, atau bila teman kerja Anda menyebarkan rahasia yang ingin disimpan rapat-rapat.

Menurut Dr. Berit Brogaard, profesor ilmu saraf di Universitas Miami, gosip di tempat kerja bisa jadi metode permainan kekuasaan atau cara menindas seseorang.

Dalam tulisan di Psychology Today, ia memberi cara menghadapi biang gosip di kantor yang menyebarkan rumor tentang Anda seperti dilansir Independent.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement