Rabu 31 Aug 2016 08:56 WIB

Manfaat Pijat Kulit Kepala Sebelum Bilas Rambut

Rep: Santi Sopia/ Red: Indira Rezkisari
Perawatan rambut
Foto: ist
Perawatan rambut

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pijatan di kulit kepala menjadi hal lumrah ketika melakukan perawatan rambut. Entah itu creambath, spa, atau lainnya.

Henny Wijaya, Managing Director PT Beautindo Prima (Rene Furterer Paris) mengatakan, pijat kulit kepala saat dilakukan perawatan rambut tentunya memiliki manfaat baik. Namun, yang mesti dihindari, jangan sampai menggunakan kuku saat memijat, melainkan oleh daging ujung-ujung jari.

"Dan pijat ini manfaatnya sangat baik untuk rileksasi, baiknya sebelum dibilas sampo dipijat dulu," kata dia, di Jakarta.

Tujuan pijat kulit kepala adalah untuk membuka pori-pori kulit kepala. Ketika melakukan perawatan dengan produk Rene Furterer juga, misalnya, akan diberikan servis pijat terlebih dulu sebelum dibilas dengan sampo.

Termasuk saat melakukan ritual perawatan rambut istimewa lewat rangkaian produk The New Astera Fresh. Tetap menawarkan keunggulan ritual ala Rene Furterer, rangkaian produk terbaru ini dihadirkan melalui tiga jenis, Unchange Formula untuk sebelum menggunakan sampo, Reformulation New Base untuk sampo,dan Reformulation Reinforced Freshness digunakan setelah sampo.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement