REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Imax telah merilis teknologi barunya berupa Imax Private Theatre dengan tujuan membawa cita rasa menonton Imax di rumah sendiri.
Sebagaimana Ubergizmo melaporkan Kamis (30/6) bahwa teknologi tersebut akan menguras kocek sebanyak 400,000 USD atau Rp 5,2 miliar. Ini artinya, Imax merujuk pada kalangan jet-set, atau sulit bagi masyarakat menengah memilikinya.
Dengan harga itupun, Imax hanya memberikan model yang sederhana berupa model palais yang terdiri dari proyektor dual 4K 2D/3D, Imax sound system, remot touchscreen, dan tempat duduk yang diperuntukkan 7-18 orang.
Harus menambah sejumlah 10,000 USD untuk menambahkan film terbaru dari Imax, karena 5,2 miliar tidak termasuk dalam hitungan film.
"Ini merupakan perkawinan sempurna dari banyaknya tren untuk mengonsumsi hiburan dan teknologi yang kita punya. Orang-orang menuntut isi, kapan mereka ingin, dimana mereka mau, dan bagaimana cara mendapatkannya," kata Robert Lister, Eksekutif Bisnis Imax.