REPUBLIKA.CO.ID, Jika Anda berniat untuk menjual rumah, mengecat dan mempercantik dapurnya terlebih dahulu adalah ide bagus. Sejumlah pakar menyebutkan, upaya tersebut bisa meningkatkan harga rumah.
Hal itu terungkap dalam laporan terkini oleh para ahli desain di Zillow Digs. Tim tersebut mengatakan, ada sejumlah warna dapur yang lebih digemari pembeli.
Dari 50 ribu rumah yang di jual, dapur kuning rupanya menjadi favorit. Gradasi warna dengan angka penjualan tertinggi ialah nuansa krem dan warna kuning gandum.
Warna lain yang terbukti populer adalah sejumlah rona sederhana. Beberapa termasuk sage green atau hijau keabuan yang lembut dan dove grey alias abu-abu cerah dengan sedikit semburat warna pink atau biru.
Sementara, dapur putih ternyata tidak terlalu populer meski terlihat mengkilap di majalah desain. Pembeli dengan kehidupan yang sibuk diduga kurang memilihnya karena merasa tak sempat harus menjaga dapur selalu bersih.
Harga rumah dengan dapur putih rata-rata terjual 2.000 dolar AS lebih rendah dibandingkan rumah dengan dapur kuning. Laporan itu juga menyoroti bahwa calon pemilik rumah cenderung menghindari dapur dengan warna gelap.