Jumat 03 Jun 2016 07:17 WIB

Family Time, Cara Ampuh Bangun Komunikasi Harmonis Keluarga

Rep: Santi Sopia/ Red: Winda Destiana Putri
Hubungan baik antara anak dan orangtua (Ilustrasi)
Foto: Sheknows
Hubungan baik antara anak dan orangtua (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di masa kini, hubungan antara anggota keluarga bisa semakin kompleks. Setiap orang dalam sebuah keluarga tak jarang memiliki pendapat maupun keinginan berbeda.

Psikolog dari Universitas Indonesia, Vera Itabiliana Hadiwidjodjo, S.Psi., Psi., mengatakan, di zaman modern saat ini, konflik keluarga itu tidak terhindarkan. Hal ini, menurut Vera, sangat wajar, namun yang terpenting, mencari cara bagaimana menyelesaikan masalah.

"Dalam keluarga, banyak kepala, minimal ada dua kepala, istri dan suami, tapi yang terpenting konflik itu bisa diatasi," kata Vera di Jakarta, Kamis (2/6).

Salah satu cara membangun komunikasi  yang baik, lanjut Vera, adalah dengan cara menciptakan family time. Ini untuk mendekatkan hubungan emosional dan komunikasi dalam keluarga.

Family Time bukan hanya tentang komunikasi antar anggota keluarga, tetapi lebih kepada menciptakan komunikasi yang menyenangkan dan harmonis.

Misalnya, kumpul bareng, makan bersama, sambil mengobrol hal menyenangkan, lewat tatap muka, bukan sekadar komunikasi lewat alat selular atau gadget.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement