Jumat 15 Apr 2016 21:49 WIB

Akhir Pekan, Yuk Goyang Lidah di Jelajah Kuliner Asia SMB

Pasar Senggol Summarecon Mal Bekasi
Foto: Republika/Winda Destiana
Pasar Senggol Summarecon Mal Bekasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Menyambut akhir pekan, Summarecon Mal Bekasi (SMB) kembali mengajak para pengunjung untuk menggoyang lidah bersama.

Pasalnya, event kuliner berbalut pasar malam kembali menyapa pecinta kuliner baik warga Bekasi maupun yang datang jauh-jauh dari Jakarta.

Event bertajuk Pasar Senggol Summarecon Mal Bekasi kali ini mengangkat tema 'Jelajah Kuliner Asia'. Disini, pecinta kuliner akan dimanjakan oleh hidangan khas dari Asia, meski citarasa Nusantara tetap dihidangkan.

"Kami ingin warga Bekasi yang ingin mencicipi kuliner khas Asia tak perlu jauh-jauh. Cukup datang ke Pasar Senggol disini," kata Willy Effendy selaku GM Operation Summarecon Mal Bekasi kepada media, Jumat (15/4).

Selain itu, dijelaskan lebih lanjut, event ini juga sebagai bentuk menjadikan SMB sebagai pemberhentian terakhir wisatawan.

"Tujuannya, kami ingin menjadikan Summarecon Mal Bekasi sebagai satu tempat pemberhentian. Ada hiburan, ada wisata kuliner, ada wisata belanja. Semua ada disini," tambah dia.

Setelah sukses diselenggarakan pada dua tahun berturut-turut, Pasar Senggol SMB ini sukses memberikan alternatif pecinta kuliner yang rindu mencicipi makanan dari pelbagai wilayah.

Berbalut suasana pasar malam, Pasar Senggol juga menghadirkan hiburan seperti wahana permainan laiknya suasana pasar malam yang sesungguhnya.

Terdiri dari 78 tenant, 42 booth makanan, 22 gerobakan, dan 14 food truck. Selama 24 hari, Pasar Senggol pada Senin-Kamis pengunjung bisa menikmati dari pukul 16.00-22.00. Untuk hari Jumat dimulai pukul 16.00-23.00 dan untuk Sabtu-Minggu mulai pukul 11.00-23.00.

Pengunjung bisa bermain kincir-kincir, kereta listrik, kora-kora, ontang-anting hingga atraksi cinema 8D. Pasar Senggol SMB mulai dibuka hari ini hingga (8/5) 2016 mendatang. Bila belum ada agenda dengan keluarga, yuk, Pasar Senggol Summarecon Mal Bekasi siap menghibur Anda dan keluarga menghabiskan akhir pekan esok.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement