Rabu 02 Mar 2016 17:04 WIB

Locavore Bali Terpilih Jadi Restoran Indonesia Terbaik di Asia

Menggunakan 100 persen bahan lokal, Locavore Bali masuk daftar 50 restoran terbaik Asia 2016.
Foto: FB Locavore
Menggunakan 100 persen bahan lokal, Locavore Bali masuk daftar 50 restoran terbaik Asia 2016.

REPUBLIKA.CO.ID, Restoran Locavore di Bali baru saja meraih penghargaan restoran terbaik di Indonesia dari Asia's 50 Best Restaurants 2016. Pada pengumuman yang dibuat di Bangkok beberapa hari lalu, Locavore menjadi satu-satunya restoran dari Indonesia yang masuk posisi 50 restoran terbaik Asia.

Daftar 50 restoran terbaik Asia ini sudah keempat kalinya diselenggarakan. Tahun ini sebanyak 13 negara diikutsertakan. Masuk dalam urutan pertama adalah restoran Gaggan di Bangkok, Thailand.

Dalam keterangan di situs 50 restoran terbaik Asia, Locavore disebut sebagai restoran dengan konsep makanan Eropa menggunakan bahan lokal di kawasan Ubud, Bali. Bahan-bahan lokal unggulan seperti abalone dari Bali hingga tiram Sumbawa tersaji di atas piring dan dimakan dengan alat yang 100 persen dibuat di Tanah Air juga.

Pada menunya, tamu bisa memilih antara locavore atau pilihan vegetarian dengan masing-masing menu terdiri dari lima hingga tujuh rupa. Setiap menu terpengaruhi oleh rasa Eropa dan Indonesia.

Satu-satunya bahan impor dari Locavore mungkin hanya chef kelahiran Belanja Eelke Plasmeijer yang pindah ke Jakarta pada 2008. Ia kemudian bertemu chef Ray Adriansyah, pria keturunan Sumatra kelahiran Jakarta, dan lalu sama-sama mengelola Locavore.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement