Jumat 26 Feb 2016 07:00 WIB

Teater Koma Kembali Pentaskan Lakon 'Semar Gugat'

Rep: MG ROL 65/ Red: Hazliansyah
Sutradara Teater Koma Nano Riantiarno tengah mengarahkan para lakon dalam persiapan pementasan lakon 'Semar Gugat'
Foto: dok: Image Dynamic
Sutradara Teater Koma Nano Riantiarno tengah mengarahkan para lakon dalam persiapan pementasan lakon 'Semar Gugat'

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok Teater Koma akan kembali melaksanakan pertunjukan teater berjudul "Semar Gugat". Pertunjukan ini akan dilaksanakan dari tanggal 3-10 Maret, di Gedung Kesenian Jakarta, Pasar Baru.

“Lakon Semar Gugat ini akan menjadi sarana untuk dapat menyampaikan kritik sosial yang kerap terjadi di masyarakat. Dikemas secara kreatif sehingga menampilkan pertunjukan yang menarik dan tentunya akan menghibur penonton yang hadir. Kami harap pertunjukan ini akan menghibur dan penonton yang hadir akan dapat memahami pesan moral yang kami sampaikan dalam lakon ini” ujar Nano Riantiarno, selaku sutradara.

Pertunjukan ini akan dibintangi oleh Budi Ros, Rangga Riantiarno, Cornelia Agatha, Rita Matu Mona, dan masih banyak lagi.

Pementasan drama ini sebelumnya pernah dipentaskan pada tahun 1995 dan mendapatkan penghargaan dari South Asia Writers 1998 di Thailand. Pertunjukan ini akan dikemas dengan sentuhan  baru namun tetap memberikan sentuhan khas Teater Koma.

Cornelia Agatha yang merupakan salah satu aktris yang sangat mencintai dunia teater mengatakan bahwa dengan adanya teater ini merupakan sebuah tempat belajar untuknya.

Aktris kelahiran 1973 ini juga mengatakan bahwa dengan adanya teater ini ia akan mendapatkan banyak ilmu yang dapat ia diterapkan ketika berakting dipanggung atau televisi.

"Dan saya menikmati setiap proses kreatif dalam produksi teater," ujar Cornelia Agatha.

"Semar Gugat" mengisahkan tentang Kerajaan Amarta yang sedang mengalami kegegeran. Dimana Srikandi memninta mas kawin yang tak wajar kepada Arjuna. Dimana Arjuna diminta untuk memotong kuncung Semar dan kemudian menghadiahkan kepada Srikandi. Hal ini merupakan sebuah penghinaan bagi keluarga Semar. Namun semua itu merupakan ulah dari Botari Permoni yang menyamar sebagai Srikandi.

Karena hal tersebut akhirnya semang pergi ke khayangan untuk dikembalikan wujud rupawannya. Dan ia pun berubah menjadi Buwana Nurantis Asri. Hal ini menyebabkan semar menantang Arjuna dan Srikandi adu Sakti. Mampukah semang menghadapi kesaktian Arjuna, Srikandi, dan Botari Permoni?

Pertunjukan Semar Gugat ini akan mulai dipentaskan pada Senin hingga Sabtu pada pukul 19.30 WIB. Dan pada Ahad akan dimulai pada pukul 13.30 WIB.

Harga tiket pertunjukan berkisar diharga Rp.100.000-Rp.350.000. Dan dapat dibeli melalui situs www.blibli.com atau www.teaterkoma.com.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement