Jumat 29 Jan 2016 06:03 WIB

Perhatikan! Ini Sinyal Suami Berniat Selingkuh

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Winda Destiana Putri
Selingkuh (Illustrasi).
Selingkuh (Illustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, Hubungan pernikahan tak selamanya kebal dari ancaman perselingkuhan. Berselingkuh adalah pengkhianatan dalam komitmen berumah tangga.

Anda perlu mengenali sinyal-sinyal yang menandakan suami berniat selingkuh dan jangan pernah mengabaikannya, dilansir dari Livestrong, Jumat (29/1).

Cerewet dan rewel

Konselor keluarga, M Gary Neuman dalam bukunya 'the Truth About Cheating' mengatakan sifat suami yang tiba-tiba cerewet dan rewel bisa menjadi indikasi awal niat perselingkuhan. Misalnya, suami yang suka mencari kesalahan-kesalahan kecil istrinya, mulai dari menu sarapan, peralatan mandi kurang, hingga memperdebatkan hal-hal sepele.

Memutus komunikasi

Jika ada masalah dalam keluarga, suami istri biasanya terlibat dalam komunikasi tatap muka dengan istrinya. Jika tak mencapai kesepahaman, keduanya bisa terlibat perang verbal. Namun, jika suami Anda tak lagi mau berkomunikasi tatap muka, melainkan memutus komunikasi dengan lebih banyak diam maka ini juga indikasi si dia ingin berselingkuh.

Ingin selalu didengarkan

Konselor pernikahan, Elly Prior mengatakan komunikasi dua arah dalam hubungan suami istri perlu. Sifat mau mendengarkan sangat penting dimiliku kedua belah pihak. Namun, jika suami muncul dengan sifat defensif, misalnya ingin selalu didengarkan sepihak, maka ini pertanda bendera merah. Sudah waktunya menyelidiki perubahan sikap suami.

Naluri istri

Terlepas dari berapa lama hubungan pernikahan yang Anda bina, naluri istri terhadap suaminya sangat kuat. Istri memahami perilaku suaminya yang biasa dan tak biasa. Jika terjadi perubahan perilaku yang cukup jauh, Anda bisa mencari dimana letak kesalahannya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement