Rabu 16 Dec 2015 12:47 WIB

Bingung Memilih Madu Asli? Perhatikan Tipsnya

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Banyak yang mengatakan madu asli salah satu cirinya akan ada semut yang menghampirinya. Bahkan terdapat di dalamnya. Benarkah?
Foto: flickr
Banyak yang mengatakan madu asli salah satu cirinya akan ada semut yang menghampirinya. Bahkan terdapat di dalamnya. Benarkah?

REPUBLIKA.CO.ID, Madu memiliki kaya manfaat, tak heran jika banyak orang yang gemar mengonsumsinya. Sayangnya, menemukan madu asli agak sedikit sulit. Perlu ketelitian dalam memilihnya agar tidak salah pilih.

Berikut tips memilih madu yang tepat seperti dikatakan oleh salah satu staf dari Thepprasit Honey, Nicholas Eman, di Thailand, beberapa waktu lalu.

Banyak yang mengatakan madu asli salah satu cirinya akan ada semut yang menghampirinya. Bahkan terdapat di dalamnya. “Jangan salah, madu palsu pun bisa ada semutnya. Madu ini sudah dicampur zat kimia supaya lebih awet. Banyak menggunakan boraks,” jelasnya, kepada Republika.co.id, beberapa waktu lalu.

Selain itu, untuk mengetes madu itu asli atau tidak, Anda bisa menggunakan metode ini. Ambil piring. Lalu ambil madu dengan sendok. Tuang ke dalam piring dengan sendok. Madu asli kalau ditetes tidak akan putus.

Atau bisa juga dengan memberikan air es pada madu. Madu yang asli susah larut. Jadi tidak bercampur. Air akan berubah jadi keruh kalau ada bahan campuran. Kalau madu murni, madu akan tetap utuh. Airnya jernih.

Ia menambahkan pilih pula madu yang tidak terdapat endapan di dalamnya. Sebab madu ini  berarti pengelolaannya tidak baik. Karena para petani madu sering memasukkan lebah yang sudah mati di dalam madunya.

Hanya supaya keliatan asli. Lebah dimasukkan. Sehingga akan ada gas di dalamnya juga busa dan endapan. Di dalamnya bisa ada kaki lebah. Itu tidak higienis. Bahaya untuk anak-anak.  “Ini madu asli tapi tidak bisa dimakan. Karena bisa tingkatkan diabetes. Ada gas dan kadar air tinggi,” tambahnya.

Madu yang matang sarangnya warnanya putih, sementara madu yang warnanya hitam berarti masih mentah. Sayangnya banyak petani madu yang tidak memprosesnya, madu matang dan mentah dicampur begitu saja.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement