Rabu 30 Sep 2015 16:22 WIB

Kaya Situs Warisan Budaya, Turki Wajib Anda Kunjungi

Hagia Sophia di Turki
Foto: News
Hagia Sophia di Turki

REPUBLIKA.CO.ID, Perpaduan dua budaya, Asia dan Eropa membuat Turki saat ini seperti magnet yang menarik jutaan wisatawan setiap tahunnya.

Bukan hanya dikunjungi oleh orang-orang Eropa dan Asia, namun wisatawan dari pelbagai belahan dunia lain juga ingin menjelajah alam Turki lebih dalam lagi.

Dikatakan oleh Awan Yulianto belum lama ini, berikut beberapa alasan Turki laik untuk dikunjungi.

Keramahan-tamahan warga Turki

Wisatawan yang datang ke Turki akan mendapatkan pengalaman berbeda. Meskipun bersebelahan dengan warag Eropa, umumnya warga di negara ini sangat ramah seperti orang Asia. Mereka gemar mengobrol dan tak segan membantu setiap wisatawan yang merasa tersesat atau sekedar menanyakan jalan.

Transportasi

Transportasi di Turki boleh diacungi jempol, terutama di Istanbul. Fasilitas kendaraan umumnya sangat lengkap. Ada metro, trem, kereta bawah tanah lintas Selat Bosphorus, bus umum, feri dan sea bus yang saling terkoneksi satu sama lain. Semua transportasi tersebut saling menghubungkan ke pelbagai tujuan wisata dan belanja disana.

Kaya situs warisan budaya

Memiliki masa lalu yang bersentuhan dengan pelbagai peradaban kuno, tidak heran jika Turki memiliki 13 situs yang masuk dalam daftar UNESCO World Heritage (Warisan Dunia UNESCO). Diantaranya Kota Tua Istanbul yang merupakan satu-satunya kota di dunia yang berada di dua benua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement