Ahad 27 Sep 2015 06:54 WIB
Jalan-Jalan Akhir Pekan

Berwisata Sambil Menyejukan Hati di Lembah Gurame

Rep: MGROL50/ Red: Winda Destiana Putri
Suasana Taman Lembah Gurame yang berada di tengah Kota Depok, Jawa Barat, Jum'at (13/3).  (foto ; MgROL_34)
Suasana Taman Lembah Gurame yang berada di tengah Kota Depok, Jawa Barat, Jum'at (13/3). (foto ; MgROL_34)

REPUBLIKA.CO.ID, Lembah Gurame adalah taman kota yang diresmikan walikota Depok, Nur Mahmudi Ismail tanggal 17 Desember 2012.

Gurame sendiri diambil dari nama jalan tempat lembah ini berada, yakni di Jl. Gurame Raya, Pancoran MAS, Kota Depok, Jawa Barat.

Memiliki luas sekitar hampir 2 hektar, dengan lokasi yang cukup strategis yaitu hanya sekitar 2 km dari Terminal Kota Depok atau Stasiun Depok Baru, memudahkan untuk dijangkau menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum. Lembah Gurame ini juga berfungsi sebagai resapan air tanah sekaligus untuk mewujudkan Depok sebagai kota hijau.

Lembah Gurame dibuat seindah mungkin dengan panorama air setu, dibentuk seperti kolam yang diisi dengan pelbagai macam ikan dan dikelilingi berbagai macam tanaman hias serta pepohonan, membuat udara sekitar terasa sangat sejuk. Dibuka setiap hari dari pukul 7 pagi hingga 8 malam, Lembah Gurame sering dijadikan sebagai taman obyek wisata dan bermain anak-anak.

Karena ini merupakan ruang terbuka hijau yang dikhususkan dibuat oleh Pemerintah Kota Depok untuk warganya, untuk masuk ke Lembah Gurame, pengunjung tidak akan dikenakan biaya sepersen pun.

Tetapi setiap pengunjung harus mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan. Pengunjung tidak diperbolehkan untuk memancing, berenang, buang air kecil sembarangan, melakukan perbuatan asusila, mengendarai motor didalam taman, dan membuang sampah sembarangan. Di dalam lembah gurame, juga tersedia sarana dan prasarana seperti Mushola, kamar mandi, gazebo, tempat bermain anak, joging trek, lapangan futsal, serta masih banyak sarana lainnya.

Selain itu, taman ini juga pernah digunakan untuk kegiatan sosial budaya dan seni. "Tidak sering sih, tapi sesekali ada yang mengadakan acara disini," kata Hasan Syarif, pengurus Lembah Gurame saat Republika.co.id temui belum lama ini.

Banyak masyarakat yang senang mengunjungi Lembah Gurame, karena mereka tidak harus mengeluarkan biaya untuk berwisata kesini. Hanya tinggal membawa bekal dari rumah, membuka tikar di gazebo, Anda dan keluarga bisa menikmati kenyamanan untuk sekedar mengisi waktu luang atau libur Anda. Salah satunya Dhani Afrianto, warga Tangerang Selatan yang menyempatkan dirinya untuk berkunjung ke Lembah Gurame bersama dengan keluarganya yang berada di Depok.

"Lagi mampir ke Depok, terus di ajakin sama sepupu kemping kesini. Enak juga ternyata, sejuk," ujar Dhani.

Oleh karnanya, kalau Anda ingin berwisata bersama dengan sanak saudara sambil menyejukan hati, Anda bisa langsung berkunjung ke Lembah Gurame ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement