Kamis 24 Sep 2015 18:45 WIB
Festival Kuliner Bekasi 2015

Goyobod, Es Campur Gurih di Festival Kuliner Bekasi 2015

Rep: C37/ Red: Winda Destiana Putri
Es Goyobod
Foto: ROL/Winda Destiana
Es Goyobod

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Anda kenal Es Goyobod? Es Campur asal Jawa Barat ini memiliki rasa yang spesial dengan berkuah santan.

Es Goyobod yang berarti 'es campur' ini memiliki rasa yang seunik namanya. Adanya tambahan potongan tepung kanji menjadikan es goyobod lain dari es campur biasa.

Biasanya Es Goyobod berisi buah alpukat dan kelapa muda. Namun, di Festival Kuliner Bekasi 2015 di Summarecon Mal Bekasi, Es Goyobod yang dijual Fauzan (24 tahun) diisi oleh nata de coco, buah mangga, kolang kaling dan juga mutiara. Rasa santan yang gurih berpadu dengan mangga yang manis asam membuat es ini semakin enak dan segar. Ditambah potongan roti di atasnya menjadikan rasa es ini semakin unik.

Fauzan yang berasal dari Bandung ini menuturkan, es campur asal Jawa Barat ini sudah mulai jarang terlihat dijual di ibu kota Jawa Barat itu. "Sekarang sudah mulai agak jarang dijual di Bandung. Udah susah dicari," kata Fauzan pada Republika.co.id Rabu (23/9) malam.

Untuk tetap melestarikan es campur khas Jabar ini, sudah dua tahun Fauzan menjajakan es campur di event dan festival kuliner. Selain kota Bandung, ia juga menjajakan es goyobod di event dan festival kuliner di sekitar Jabodetabek.

Untuk menikmati minuman khas Jawa Barat ini Anda tinggal mendatangi stan Es Goyobod Bandung di stan Festival Kuliner Bekasi 2015 di Summarecon Mal Bekasi. Dengan harga Rp 15 ribu per porsi, Anda bisa mendapatkan seporsi es campur Jabar yang segar dan gurih.

Festival Kuliner Bekasi 2015 digelar selama 26 hari penuh mulai 23 September hingga 18 Oktober 2015. Menyajikan 200 sajian khas nusantara yang ditawarkan 81 tenant, terdiri dari 53 booth dan 28 gerobakan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement