REPUBLIKA.CO.ID, Takeshita Seika merupakan salah satu perusahaan es krim dan manisan yang berbasis di Kyushu, Jepang. Perusahaan Es krim ini telah ada selama lebih dari satu abad.
Mereka membuat segala macam edible yang lezat, dari es krim untuk kue, tapi yang paling terkenal selama ini adalah es krim black mon blanc.
Baru-baru ini, perusahaan eskrim ini kembali mengeluarkan produk es krim baru dengan mengubah menjadi makanan paling lezat, yaitu “breakfast ice cream” atau es krim sarapan pagi.
Seperti dilansir dari Rocketnews, Kamis (10/9), produk ini sudah bisa dilihat di beberapa toko di Jepang sejak Senin, (7/9) kemarin. Ide es krim yang menarik ini telah menggantikan granola dingin tradisional dan sarapan susu di Jepang.
Es krim bar mengandung apel kering dan kismis yang dibungkus susu vanilla. Kemudian dilapisi dengan lapisan cokelat tipis, dan ditambah sedikit kayu manis granola crunch. Produk ini cocok untuk dijadikan sarapan pagi Anda.
Jadi, jika Anda terburu-buru pergi ke kantor, Anda juga bisa sarapan di jalan dengan es krim ini.