Ahad 26 Jul 2015 14:32 WIB

Akankah 'Fantastic Four' dan 'X-Men' Muncul dalam Satu Film?

Rep: MG ROL 40/ Red: Hazliansyah
Fantastic Four
Foto: splatter.com
Fantastic Four

REPUBLIKA.CO.ID, -- Ada rumor yang mengatakan bahwa anggota X-Men akan berbagi layar dengan Fantastic Four. Pernyataan terbaru dari sutradara Bryan Singer mungkin mengkonfirmasi bahwa film Crossover antara "X-Men" dan "The Fantastic Four" akan benar-benar terjadi.

Dalam wawancara dengan Yahoo! Movies, Singer mengungkapkan bahwa film Crossover mungkin akan terjadi.

"Ide-ide tersebut sudah terfikirkan. Itu akan menjadi pertandingan alami karena kedua film tersebut saling berkaitan dan ada mekanisme alami yang digunakan untuk melakukannya. Ini berkaitan dengan waktu. Waktu yang akan menjawabnya," ujarnya dilansir dari Aceshowbiz, Ahad (26/7).

Sama seperti yang telah dilaporkan sebelumnya, Singer menjelaskan bahwa film yang akan datang, baik "X-Men: Apocalypse" maupun "The Fantastic Four" harus menuai kesuksesan untuk bisa memastikan film Crossover benar-benar terjadi.

Singer mengungkapkan, "Fantastic Four" reboot dan "X-Men: Apocalypse" akan menampilkan para superhero dengan versi yang lebih muda.

Yang membuat film Crossover sangat mungkin terhadi karena "X-Men: Apocalypse" dan "The Fantastic Untuk" sama-sama ditulis oleh Simon Kinberg.

"The Fantastic Four" akan rilis di bioskop Amerika pada 7 Agustus, sementara "X-Men: Apocalypse" akan premiere di Amerika Serikat pada 27 Mei 2016.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement