Kamis 09 Jul 2015 12:57 WIB

Ultah ke-75, Ringo Starr Lanjutkan Tradisi Tabuh Drum

Ringo Starr
Foto: Reuters
Ringo Starr

REPUBLIKA.CO.ID, Mantan anggota The Beatles Ringo Starr, yang berulang tahun ke-75 Selasa (7/7) mengatakan ia tetap bermain drum sebagai tradisi merayakan ulang tahunnya.

"Sekarang jadi acara internasional... Di mana pun saya ulang tahun, kami akan melakukannya. Dan responnya selalu bertambah," kata Starr, seperti yang diberitakan Reuters.

Tradisi menabuh drum bermula 10 tahun yang lalu. Ketika ditanya apa yang ia inginkan di hari ulang tahunnya, Starr menjawab, "semua orang di dunia bilang damai dan cinta (peace and love), siang hari tanggal 7 Juli."

Sejak saat itu, Starr mengajak orang-orang untuk bergabung dengannya dan meminta penggemarnya menggunakan tagar #PeaceandLove di media sosial. "Perjalanannya panjang... Pertama kali di Chicago lalu kami ke New York dan beberapa kali di LA dan pernah juga di Hamburg," kata Starr.

Bulan April lalu, Starr masuk ke Rock and Roll Hall of Fame sebagai musisi solo. Ia menjadi Beatles terakhir yang ada di tempat tersebut. Saat itu, ia berkata ingin terus bermain drum.

"Itu yang saya lakukan, apa yang dulu saya lakukan sebelum The Beatles dan sebelum ulang tahun. Saya akan main drum dan menghibur dan nyanyi beberapa lagu."

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement