Senin 22 Jun 2015 17:44 WIB

Anggun Luncurkan Single Terbaru Berbahasa Prancis

Anggun C Sasmi
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Anggun C Sasmi

REPUBLIKA.CO.ID, Penyanyi internasional berdarah Indonesia Anggun Cipta Sasmi memperkenalkan single terbarunya. Single diambil dari album terbarunya yang berbahasa Prancis berjudul A Nos Enfants atau 'Untuk Anak-Anak Kita.'

"Lagu ini ber-genre pop elektro bertempo sedang. Lagu ini mengusung topik seputar pentingnya perlindungan terhadap anak-anak di dunia yang penuh dengan kejanggalan dan ketidakadilan," demikian kata Anggun, dalam keterangan tertulis, di Jakarta, Senin (22/6).

Single terbaru itu telah ditayangkan perdana di stasiun televisi nasional Prancis, Sabtu (20/6), dan video musiknya akan dikeluarkan sekitar pertengahan Juli mendatang. Selain itu, Anggun juga telah mengumumkan kontrak rekaman baru dengan musik divisi TFI, yang didistribusikan Universal Music. TFI merupakan jaringan televisi nomor satu di Prancis dan konglomerat televisi terkemuka di Eropa.

"Saya sangat ingin berterimakasih kepada Warner Music untuk kebersamaan yang menakjubkan selama empat tahun ini, dan saya sangat bersemangat memulai kolaborasi baru dengan TFI, perusahaan yang sangat kuat di bisnis hiburan di Eropa. Ini kesempatan fantastik bagi saya untuk berbagi karya seni saya kepada jutaan orang," jelas dia.

Anggun akan meluncurkan album berbahasa Prancis ini lebih dulu di wilayah-wilayah yang menggunakan bahasa Prancis dalam percakapan keseharian penduduknya, seperti Prancis, Belgia, Swiss dan Kanada, sekitar Oktober 2015. Kemudian meluncurkan versi internasional di seluruh dunia pada 2016 mendatang.

Sejumlah nama beken turun memproduseri album ini termasuk Brian Rawling dan Paul Barry dari tim produksi legendaris Metrophonic, berbasis di London, yang bertanggung jawab pada berbagai hits dari artis Internasional seperti Whitney Houston, Celine Dion, Kylie Minogue, Enrique Iglesias atau One Direction.

Saat ini Anggun tengah berada di studio antara Paris, London, dan Hamburg untuk menyelesaikan proses rekaman.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement