Rabu 20 May 2015 14:50 WIB

Pullman Jakarta Hadirkan Konsep Meeting Baru

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Pullman Jakarta menawarkan beberapa konsep baru rapat atau menghelat acara lewat Prime.
Foto: dok Pullman Jakarta
Pullman Jakarta menawarkan beberapa konsep baru rapat atau menghelat acara lewat Prime.

REPUBLIKA.CO.ID, Pullman Jakarta Indonesia, sebuah hotel bintang lima, menghadirkan Prime, sebuah area meeting baru. Fasilitas ini disuguhkan dengan konsep inovatif yang didesain khusus untuk berbagai acara dan pertemuan bergengsi di tengah kota Jakarta.

Area ini tampil modern dan serbaguna yang dirancang khusus untuk mengakomodir pertumbuhan pasar di Indonesia yang kian berkembang pesat. Area tersebut didukung oleh layanan yang premium dan fasiltas yang prima dimana akan memberikan pengalaman rapat yang istimewa bagi para tamu.

Prime berdiri dengan luas 3.600 meter persegi dengan konsep co-meeting. Tempat ini menawarkan fasilitas all-in-one untuk MICE dengan suasana yang kontemporer, bergaya dan dinamis. Prime memberikan arti baru untuk sebuah pengalaman meeting melalui tujuh ruang yang dilengkapi dengan teknologi dan fasilitas yang mudah di gunakan. Prime merupakan pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin mengadakan acara kecil maupun besar dengan kapasitas 150 orang.

“Didukung oleh tim event yang profesional, prime  dapat mengakomodir berbagai kebutuhan dan keinginan para tamu,” General Manager dari Pullman Jakarta Indonesia, Philippe Le Bourhis, dalam siaran pers yang diterima ROL, Rabu (20/5).

 

Prime memiliki berbagai pilihan ruangan untuk setiap kebutuhan. Studio satu sampai enam merupakan pilihan yang tepat untuk pertemuan kecil dengan kapasitas 8 sampai 15 orang. Sedangkan The Gallery adalah sebuah ruangan berukuran sedang yang menghadap ke Jalan Thamrin merupakan tempat yang cocok untuk menjamu 60 sampai 150 orang. The Gallery terhubung dengan sebuah dapur privat multi fungsi, mulai dari coffee break, acara koktail, hingga kelas memasak.

Bagi para tamu yang hendak mengadakan sebuah pertemuan tingkat tinggi, Capital Boardroom di Prime dapat menjadi pilihan yang tepat dengan kapasitas 18 kursi. Tepat di depannya, Aurum 1 dan Aurum 2 merupakan dua ruang pertemuan yang identik dan dapat dipisah ataupun digabungkan menjadi satu hingga cukup untuk menjamu 100 orang dengan area luas 134 meter persegi.

“Kedua ruang ini menawarkan suasana yang privat dan unik dimana para tamu dapat menikmati foyer serta sebuah dapur privat yang menyerupai dapur rumah sendiri bernama jawara-jawara dapat digunakan untuk area makan malam yang lebih intim yang disempurnakan oleh berbagai hidangan yang dimasak langsung oleh chef hotel.

Prime juga menawarkan sebuah pengalaman coffee break yang inovatif dan unik bernama Ncounter yang dapat di gunakan bagi setiap tamu yang melakukan meeting. Area ini menawarkan pengalaman networking yang berbeda dimana para tamu dapat besosialisasi dan juga berbaur dengan tamu lainnya. Ncounter menyajikan berbagai jajanan lokal dan internasional ala bintang lima yang khusus dipersiapkan oleh para chef hotel.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement