Rabu 14 Jan 2015 19:28 WIB

Minuman Ini Jadi Pilihan Kedua Orang Indonesia

Es teh manis (ilustrasi).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Es teh manis (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Minuman teh dalam kemasan semakin digemari masyarakat. Group Head of Marketing Beverage Wings Food, Aristo Kristandyo, mengungkapkan teh dalam kemasan adalah pilihan yang paling banyak dicari konsumen setelah air putih.

Aristo menyebutkan ruang gerak terhadap industri minuman kemasan masih besar meski sudah cukup banyak varian terhadap minuman dalam kemasan.  "Pertumbuhan terhadap industri minuman kemasan setiap tahun 15 persen. Pangsa pasarnya masih tinggi," kata Aristo di sela peluncuran teh dalam kemasan, Teh Javana, di Jakarta, Rabu (14/1).

Tahun ini, Aristo memprediksi, potensi air minuman dalam kemasan mencapai 2,5 miliar liter, termasuk air putih, teh, dan minuman karbonasi.  

"Fakta di lapangan konsumsi masyarakat Indonesia membeli makanan dan minuman kemasan cukup tinggi," katanya.  

Potensi ini juga yang dimanfaatkan Wings Food dengan menghadirkan Teh Javana sebagai pilihan baru minuman teh dalam kemasan. Berbekal cita rasa asli teh Indonesia, Aristo yakin Teh Javana bisa merebut minat konsumen terhadap minuman teh dalam kemasan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement