Kamis 25 Dec 2014 07:01 WIB

Jackie Chan Malu Sang Anak Terjerat Kasus Narkoba

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Indira Rezkisari
Jackie Chan
Foto: Antara
Jackie Chan

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING - Aktor laga Jackie Chan mengaku malu atas kasus narkoba yang menjerat putranya Jaycee (32 tahun). Jaksa Beijing mendakwa putrnya dengan tuduhan melindungi orang lain untuk menggunakan obat-obatan.

Chan yang menduduki jabatan di dewan penasehat politik Cina mengatakan kepada kepada Xinhua, Rabu (24/12), dia tidak memanfaatkan jaringan yang dia punya untuk mengintervensi kasus tersebut.

Pemeran utama "Rush Hour" itu berharap putranya menjadi duta besar antinarkoba setelah dibebaskan. Penahanan Jaycee adalah hal memalukan bagi Chan yang ditunjuk sebagai duta antinarkoba pada 2009.

Jaycee, seperti dikutip dari Telegraph, ditangkap di apartemennya Agustus lalu. Jika terbukti bersalah, dia bisa dipenjara selama tiga tahun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement