Senin 22 Dec 2014 18:35 WIB

Manfaat Apel Baik Bagi Ketahanan Daya Tahan Tubuh

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Winda Destiana Putri
Manfaat Apel
Foto: Allwomenstalk
Manfaat Apel

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tidak peduli apakah itu apel merah, hijau, atau kuning, Anda disarankan makan satu apel sehari supaya tetap sehat dan bahagia.

Ingat, satu apel sehari bisa membuat dokter tak diperlukan lagi dalam hidup Anda. Ini benar lho.

Apel itu diperkaya dengan vitamin dan mineral, dan mereka merupakan sumber serat. Apel itu lezat dan serba guna serta sangat mudah memasukkan mereka ke dalam diet harian Anda.

ROLers, apapun bentuknya, mau keripik apel, pai apel, smoothie apel, karamel apel, jus apel atau apel panggang, semuanya baik. Nah, berikut tujuh alasan penting mengapa Anda perlu makan sebuah apel setiap harinya, dilansir dari Womanitely, Senin (22/12).

Apel meningkatkan daya tahan tubuh

Jika Anda ingin meningkatkan daya tahan tubuh, cobalah makan apel sebelum berolah raga. Masalahnya adalah, apel membantu membuat oksigen lebih mudah diakses paru-paru, membuat sesi latihan Anda lebih mudah dan lebih lama. Banyak orang minum smoothie apel sebelum menjalankan aktivitas. Jadi, lain kali, sebelum ke gym, jangan lupa makan apel atau minum smoothie apel dulu. Hasilnya mungkin akan mengejutkan Anda.

Apel membantu menurunkan berat badan

Pernahkah Anda mendengar bahwa pelaku diet harus makan makanan sedikit sepanjang hari? Sebuah apel adalah salah satu makanan mini yang harus Anda makan, terutama diawal pagi hari, jika Anda mencoba menurunkan berat badan. Apel itu rendah kalori dan dapat membantu menekan nafsu makan Anda.

Ketika Anda merasa lapar, bukan pergi mengemut candy bar atau keripik kentang, kunyahlah apel dan Anda akan menuai semua manfaat kesehatannya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement