REPUBLIKA.CO.ID, Apel adalah buah yang dengan mudah ditemukan di mana pun. Buah ini, seperti dikutip dari Womanitely, Jumat (5/12), merupakan sumber serat yang sangat baik
Mengkonsumsi apel sama dengan membantu sistem pencernaan bekerja lebih baik. Serat yang kaya dari apel akan membantu mengontrol rasa lapar hingga membuat perut kenyang lebih lama.
Masih ada alasan-alasan penting lainnya kenapa apel perlu rutin dimakan.
Antioksidan kuat
Apel merupakan salah satu buah yang mengandung antioksidan yang paling kuat, quercetin, yang membantu memerangi kerusakan radikal bebas. Apel juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah berbagai jenis penyakit.
Kesehatan mata
Karena kandungan antioksidan yang tinggi, apel membantu menjaga kesehatan mata. Apel dapat memberi manfaat kesehatan mata dan dapat membantu mencegah katarak.
Sejumlah penelitian menunjukkan, orang yang mengkonsumsi buah-buahan yang kaya antioksidan, seperti apel, cenderung terhindar dari katarak. Maka dari itu, biasakanlah makan apel satu apel setiap hari. Dengan begitu Anda mungkin tidak harus berurusan dengan katarak pada usia 50-an atau 60-an.
Detoksifikasi hati
Apel baik untuk hati Anda juga. Banyak orang berbicara tentang diet detoks, tetapi Anda tidak harus mencoba salah satu dari mereka jika Anda tidak berkonsultasi dengan dokter Anda.
Anda dapat menyehatkan hati Anda yang sehat hanya dengan makan apel. Ketika hati Anda sehat, itu berarti Anda mampu menjaga racun berbahaya dari tubuh. Anda tidak perlu menggunakan yang disebut bubuk detoksifikasi dan minuman.