Jumat 21 Nov 2014 08:30 WIB

Trik Mengajak Anak Makan Sayur

Rep: Desy Susilawati/ Red: Indira Rezkisari
Anak bisa senang makan buah dan sayur karena dibiasakan sejak kecil menyantap buah dan sayur.
Foto: Prayogi/Republika
Anak bisa senang makan buah dan sayur karena dibiasakan sejak kecil menyantap buah dan sayur.

REPUBLIKA.CO.ID, Anak Anda tidak suka makan sayuran? Jika diberikan selalu menolak?

Mengajak anak makan sayur memang tidak mudah. Tapi ibu selalu bisa berusaha untuk mengajak anak makan sayur lebih banyak.

Menurut ahli gizi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Rahmi Dwi Hapsari,S.Si.T, S.Gz, anak tidak menyukai sayur karena tidak terbiasa memakannya. Karena itu, sebaiknya sejak kecil orang tua harus mengenalkan sayuran pada anak.

Ia mengungkapkan berdasarkan sejumlah penelitian, anak tidak suka sayuran karena orang tua atau anggota keluarga lainnya jarang makan atau masak sayuran. Sehingga anak pun tak pernah melihat orang rumah makan sayuran. Apalagi kalau orang tuanya kerja, mereka makannya di luar. Sementara anak makan di rumah.

"Kalau anak bilang, aku tidak mau makan sayuran, soalnya mama tidak makan sayuran. Itu tidak mengherankan," ujarnya di sela-sela acara Pizza Maker Junior yang diselenggarakan Pizza Hut dan PHD 500600 di Jakarta, Kamis (20/11).

Cara mengenalkan sayur bisa dilakukan dengan memberikan sayuran setiap hari secara terus-menerus. Tentu dengan jenis yang berbeda setiap harinya. Misalnya hari ini wortel, besok buncis, selanjutnya brokoli dan lainnya. "Sayuran memang tidak begitu enak, tapi coba terus," ujarnya.

Sejak kapan anak harus dikenalkan sayuran? Menurutnya sejak anak masuk masa makanan pendamping ASI (MPASI) atau saat anak berusia enam bulan.

Sayuran bagi bayi bisa dilumatkan menjadi puree. Lalu ketika sudah mulai makan makanan keluarga, anak bisa diberikan sayuran yang sama dengan yang dimakan orang tuanya. Kemudian ketika masuk usia SD, bisa dijelaskan apa manfaat sayuran. Dan ajak anak makan sayuran, dengan alasan agar anak sehat.

Karena itu, ia menyarankan setiap hari masaklah sayuran yang berbeda. Lalu beri anak contoh. Orang tua sebaiknya makan sayuran juga di depan anak. Ini agar anak mau menirunya. Selain itu, ketika pergi ke restoran, pilih restoran yang menyediakan sayuran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement