Kamis 25 Sep 2014 08:24 WIB
Kesehatan

Ingin ASI, Tapi Pasokan Kurang Lancar

.
Foto: Prayogi/Republika
.

REPUBLIKA.CO.ID, Dok, anak saya baru 4 bulan (lelaki) tetapi pasokan air susu ibu (ASI) saya agak kurang lancar. Bagaimana, ya, dok?

Terima kasih.

Indarwati (28 tahun)

Jawaban:

Salam ASI!

Terimakasih bunda Indarwati telah memilih ASI untuk buah hatinya. Tampaknya bunda khawatir dengan produksi ASI ya, sayang saya tidak mendapat penjelasan darimana bunda ketahui jika pasokan ASI bunda kurang lancar dan bagaimana kenaikan berat badan bayi sejak lahir hingga sekarang.

Seringnya, para bunda berpikir bahwa produksi ASI-nya kurang walaupun sesungguhnya tidak. Jika, bayi kita mengalami kenaikan berat badan dengan baik hanya dengan konsumsi ASI saja (pada usia ASI eksklusif misalnya), maka kita tidak mengalami masalah dengan produksi ASI.

Sangat penting untuk diingat, perasaan payudara penuh atau kosong, perilaku bayi, frekuensi menyusui, sensasi yang dirasakan saat let-down reflex, hasil perah bukanlah indikator yang valid untuk menentukan produksi ASI kita cukup atau tidak.

Bagaimana kita mengetahui produksi ASI kita tidak cukup? Jika, bayi yang diberikan ASI saja menyusui rutin namun berat badannya tidak bertambah, atau lambat bertambah atau berkurang bisa jadi produksi ASI belum mencukupi kebutuhan bayi.

Tetap semangat dalam memberikan ASI pada buah hati kita ya Bunda, yakin bahwa anugerah itu hadir dalam bentuk pasokan makanan dan nutrisi melalui kita kepada buah hati kita untuk masa depannya.

dr Gita Tiara Paramita

Konselor Laktasi-Klinik Anak ASI Sehat RS Meilia Cibubur

 

 

Kolom Dokter Kita diasuh oleh RS.Meilia Cibubur

Kirim pertanyaan Anda ke email : [email protected]

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement