Ahad 13 Apr 2014 03:12 WIB

Lionel Richie Belum Berniat Berhenti

Lionel Richie
Foto: Agung Supriyanto/Republika
Lionel Richie

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Bagi setiap penyanyi, tur konser sungguh menguras tenaga dan waktu. Namun penyanyi asal AS Lionel Richie yang berusia 64 tahun tidak pernah melewatkan tur keliling dunia setiap tahun dan dia belum berniat untuk berhenti. 

Seperti dilansir Channel News Asia, Richie yang akan tampil di Singapore Indoor Stadium besok (14/4) dalam rangka tur konser All the Hits All Night Long menjelaskan bahwa melakukan tur dan tampil di panggung adalah caranya menjaga kebugaran. 

"Saya punya teman yang memiliki kartu anggota gym. Setelah bekerja, mereka pergi ke gym dan berolahraga selama dua jam." 

"Saya bisa menjadi anggota gym dan olahraga selama dua jam atau saya bisa pergi tur dunia, olahraga selama dua jam di atas panggung, mendapatkan dampak serupa dan dibayar!" 

"Yang lebih penting, saya merasa bahagia di setiap kota," ujar sang penyanyi saat dihubungi via telepon.

Richie yang dikenal lewat lagu "Hello", "Say You, Say Me" dan "All Night Long" mengatakan dia merasa sangat beruntung dapat tetap melakukan tur. 

"Saya pikir saya beruntung karena musik saya masih dikenal," ujarnya, menjelaskan bahwa lagu-lagunya masih menarik perhatian penggemar baru sehingga para remaja dan dewasa muda juga berdatangan ke acaranya. Usai tur, Richie akan menghabiskan beberapa bulan untuk tampil di AS sebelum merekam dua album baru. 

"Saya sebenarnya mengerjakan dua album dalam waktu yang sama." 

"Saya bekerjasama dengan DJ terbaik dunia untuk meracik ulang sebagian musik saya yang sudah ada, dan saya sedang menyelesaikan album kedua," kata Richie. 

"Materinya baru. Ini waktunya saya membuat lagu baru. Sekarang saya sedang menulisnya." 

Saat pemenang lima Grammy itu ditanya pernahkah dirinya mempertimbangkan untuk pensiun, Richie hanya tertawa. 

"Rencana pensiun saya adalah tetap berkarya!" kata dia. 

"'Pensiun' dapat dilakukan bila kamu punya 'pekerjaan'. 'Pensiun' tidak ada dalam kosa kata saya karena saya tidak pernah punya 'pekerjaan'. Saya adalah pengangguran selama ini. Ini kisah tragis," kata Richie. 

"Saat saya bergabung dengan The Commodores, itu bukanlah karier. Itu hanyalah sesuatu yang kami lakukan di akhir pekan saat kami masih sekolah. Hobi saya mata pencaharian, hal terbaik yang bisa kau dapatkan."

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement