Senin 24 Feb 2014 12:09 WIB

Artis Tulus Tak Takut Eksis di Jalur Indie

Rep: Aghia Khumaesi/ Red: Bilal Ramadhan
Tulus.
Foto: YouTube
Tulus.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Artis Tulus baru saja secara resmi meluncurkan album terbarunya yang berjudul 'Gajah'. Meski sudah mengeluarkan album keduanya ini dan namanya sudah dikenal khalayak luas, tapi Tulus tetap mantap di jalur indie.

Hal ini, ia tunjkkan lewat album keduanya yang masih diproduksi dan didistribusikan cakram digital Demajors. Di mana, Demajors merupakan label yang dikenal sebagai label yang banyak memproduksi cakram musikus independen.

Keputusan ini diambilnya, karena Tulus merasa lebih nyaman bekerja sama dengan label independen karena membebaskannya berkarya.” Sejauh ini saya bisa membuat musik dengan bebas sesuai imajinasi,” kata Tulus.

Untuk itu, dirinya hingga saat ini tetap pada jalur yang membesarkan namanya. Meskipun tak dipungkiri, ia telah ditawari beberapa label besar. “Memang ada yang memberi tawaran, tapi saya tetap memilih di jalur merdeka,” tegasnya.

Dalam album ‘Gajah’, Demajors telah mencetak 5 ribu keping cakram pada interval pertamanya. Setelah itu akan ditambah lagi pencetakannya. Sembilan lagu terbaru berada dalam album baru ini, termasuk salah satunya lagu 'Sepatu' yang sudah diluncurkan lebih dulu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement