REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Makanan Jepang sudah menjadi idola di seluruh dunia. Bahan-bahan makananya bahkan dapat dengan mudah ditemui di sejumlah supermarket. Dengan begitu, anda bisa membuatnya di rumah.
Apa saja makanan Jepang yang bisa dibuat dengan mudah di rumah? Berikut daftarnya dikutip dari RocketNews24, Jumat (20/12).
8. Udon
Mi Jepang yang satu ini sangat populer di kalangan turis asing. Untuk mendapat tekstur yang khas, Anda cukup membutuhkan tepung terigu, air dan garam. Namum pembuatan mi udon ini membutuhkan tenaga ekstra untuk mengepal mie dan mengaduk adonan.
9. Warabi atau mochi
Mochi bisa juga disebut sebagai permen kue tradisional Jepang. Mochi terbuat dari tepung beras ketan, juga bisa dengan memanaskan tepung kentang, gula, dan air di atas kompor. Sangat mudah untuk membuat mochi.
10. Miso
Siapapun yang mencintai makanan Jepang pastinya tahu tentang sup miso. Miso di Jepang bisa dibuat dengan berbagai acara, ada yang disemur, tumis, bahkan dipanggang. Jepang tak bisa hidup tanpa miso.