REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Makanan Jepang sudah menjadi idola di seluruh dunia. Bahan-bahan makananya bahkan dapat dengan mudah ditemui di sejumlah supermarket. Dengan begitu, anda bisa membuatnya di rumah.
Apa saja makanan Jepang yang bisa dibuat dengan mudah di rumah? Berikut daftarnya dikutip dari RocketNews24, Jumat (20/12).
1. Yakisoba
Di Jepang, mi Cina atau yang populer dengan nama yakisoba mudah dibeli di supermarket dengan harga 30 yen atau 0,30 dolar AS per porsi. Di negara Barat, mi Asia cenderung mahal dan sulit ditemukan. Tapi tenang, Anda bisa membuat yakisoba dengan menggunakan bahan spaghetti di dapur Anda sendiri.
Caranya? Anda cukup merebus pasta dengan garam untuk mengubah rasa layaknya mi Cina. Berikutnya Anda tinggal memasukkan bumbu seperti mi ramen ke dalamnya.
2. Natto
Natto adalah fermentasi kedelai, yaitu makanan tradisional Jepang dengan aroma khas. Untuk membuatnya Anda cukup merendam biji kedelai dalam air selama setengah hari atau lebih. Setelah itu, rebus atau kukus kedelai selama beberapa jam hingga mereka benar-benar matang dan lembut. Kemudian tempatkan mereka ke dalam wadah untuk proses fermentasi dengan menjaga suhunya 40 derajat Celcius. Itu adalah kunci untuk memastikan kualitas fermentasi.
3. Sesame Dressing
Anda mungkin tidak bisa menemukannya di supermarket lokal. Kalaupun Anda menemukannya, harganya mungkin dua atau tiga kali lipat dari harga aslinya di Jepang. Kabar baiknya adalah, Anda bisa membuat Sesame Dressing dengan mencampurkan saus wijen Anda sendiri dengan beberapa bahan sederhana.
Yang Anda butuhkan adalah biji wijen panggang, mayones, dan cuka beras asli Jepang. Tambahkan juga sejumput gula dan garam sesuai selera Ada. Campur semua sehingga Anda mendapatkan rasa yang tepat, dan voila! Anda siap menikmatinya.