REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Hidup di Tokyo itu mahal, demikian ungkapan yang sering diucapkan oleh mereka yang sudah menjajaki Negeri Sakura itu. Tiga pekan berlibur di sana, maka isi dompet Anda akan terkuras dengan cepat.
ROLers, sebetulnya jika Anda beruntung, banyak tempat di Tokyo yang bisa Anda nikmati tanpa harus mengeluarkan uang untuk tiket masuk. Setidaknya ada 12 tempat menarik di Tokyo yang bisa Anda nikmati secara gratis, seperti dilansir dari RocketNews24, Kamis (19/12). Selamat bertualang!
9. Tokyo Metropolitan Office Observation Deck
Anda ingin menikmati pemandangan surga bintang di Tokyo? Datanglah ke Tokyo Metropolitan Office Observation Deck yang berlokasi di dekat Stasiun Shinjuku.
Anda akan berdiri 202 meter di atas permukaan tanah Tokyo. Jika langit cerah, maka Anda bisa melihat dengan jelas Gunung Fuji dari kejauhan. Anda bisa menikmati pemandangan menara-menara dan tower pencakar langit di Tokyo dengan lampu-lampunya bewarna-warni.
Pemerintah Kota Tokyo memberikan kesempatan bagi 600 orang terpilih untuk bisa menikmati pemandangan matahari terbit dimalam Tahun Baru dari lokasi ini. Anda berminat? Silakan buka situs web pemerintah metropolitan setempat untuk pendaftaran.
10. Universitas Gakugei Sogakudo (Tokyo Gakugei)
Ada konser pagi di Universitas Gakugei Sogakudo yang berlokasi dekat Stasiun Ueno. Sepanjang musim gugur, mahasiswa perguruan tinggi ini akan tampil dalam konser musik pagi setiap harinya. Semua orang bisa menikmatinya dengan gratis.
Universitas Tokyo Gakugei menampilkan musik live mereka dari Geidai Philharmonic. Setidaknya ada 18-19 kursi disediakan untuk tamu VIP, seperti keluarga kaisar.
11. Imperial Palace
Anda bisa mengikuti tur istana di Imperial Palace. Jantung Anda akan berdegup kencang menyaksikan pemandangan istana dari dekat. Namun, tur ini bisa Anda nikmati secara gratis dengan mengikuti persyaratan yang ada di web Imperial Household Agency.
Tur akan dimulai dari Gerbang Kikyomon, dimana pengunjung akan menonton video tentang Imperial Palace. Pengunjung kemudian akan dibawa memutar ke Taman Timur Istana, melewati jembatan besi di depan pintu masuk, dan tower Fujimi Yagura.
Tur istana ini akan berlangsung 75 menit atau Anda akan berjalan kaki sepanjang 2,2 kilometer.
12. Jidayubori Park Minkaen
Ini adalah rumah Keluarga Nagasaki, keturunan Edo periode terakhir yang berlokasi di dekat Stasiun Gakuenmae. Rumah ini direnovasi dan bisa dinikmati oleh pengunjung dengan gratis. Anda bisa menikmati pemandangan rumah tua dan kuno ala Jepang zaman Edo.
Pengunjung juga diperbolehkan menyentuh peralatan rumah yang ada di dalamnya. Rumah ini kaya dengan pengalaman sejarah.