Ahad 20 Oct 2013 21:38 WIB

Nirvana Masuk Nominasi Rock and Roll Hall of Fame

Nirvana
Foto: Rolling Stones
Nirvana

REPUBLIKA.CO.ID,LOS ANGELES -- Band grunge Nirvana menjadi satu dari 16 kandidat yang dinominasikan masuk ke Rock and Roll Hall of Fame pada 2014.

Ini adalah pertama kalinya grup rock AS yang menelurkan album Nevermind (1991) dinilai layak mendapat penghargaan.

Peraturan menyatakan bahwa para kandidat harus sudah pernah merilis album debut atau lagu 25 tahun sebelum 2012. Linda Ronstadt, Hall and Oates, Peter Gabriel dan band progressive rock Inggris, Yes, termasuk dalam beberapa kandidat yang belum pernah mendapatkan nominasi sebelumnya.

Upacara penghargaan bagi mereka yang terpilih akan dilaksanakan di New York pada bulan April. Rocker Inggris Deep Purple, Kiss dan The Replacements juga tercatat sebagai kandidat. Artis rap N.W.A dan Ll Cool J serta legenda musik rakyat Cat Stevens yang kini dikenal sebagai Yusuf Islam juga dipertimbangkan.

Jika terpilih, Nirvana akan tercatat di Hall of Fame hampir 20 tahun setelah vokalisnya, Kurt Cobain, bunuh diri pada 1994. Menurut pernyataan dari Hall of Fame, Nirvana adalah "bukti bahwa band yang benar dengan musik yang benar bisa mengubah dunia."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement