Ahad 22 Sep 2013 23:58 WIB

Sutradara Muda Iqbal Rais Meninggal Dunia

Rep: Hazliansyah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Almarhum Iqbal Rais
Foto: Tabloid Bintang Indonesia
Almarhum Iqbal Rais

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar duka datang dari dunia film Indonesia. Sutradara muda berbakat Indonesia, Iqbal Rais meninggal dunia. Iqbal meninggal dunia di salah satu rumah sakit di Surabaya, Ahad (22/9) malam. 

Iqbal Rais menghembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 23.00 WIB.  Kabar tersebut disampaikan oleh sejumlah pekerja film Indonesia melalui akun twitter.

"Turut berduka cita atas meninggalnya sutradara Iqbal Rais. Rest in peace...Iqbal..," tulis sutradara Upi lewat akun twitternya @upirocks.

Hal senada diungkapkan aktor Fedi Nuril. "Innalillahi wa innaillahi raaji"un. Telah meninggal dunia insan perfilman Indonesia @iqbalrais," tulis @realfedinuril.

Ungkapan bela sungkawa juga dilontarkan Hanung Bramantyo, orang yang mengantarkan Iqbal ke dunia film Indonesia.

"Selamat jalan Iqbal Rais...Sutradara Tarix Jabrix. Semoga kau damai di sisiNya," tulis @Hanungbramantyo.

Iqbal Rais dalam dua tahun terakhir memang tengah berjuang melawan penyakit leukimia yang dideritanya. Sebelum dirawat di Surabaya, Iqbal Rais juga sempat dirawat di Malaysia.

Iqbal Rais lahir di Samarinda, Kalimantan Timur, 21 Januari 1984. Selain film Tarix Jabrix, anak didik Hanung Bramantyo ini juga melahirkan sejumlah karya lainnya seperti Si Jago Merah, Bukan Malin Kundang, Radio Galau FM dan lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement