Senin 01 Apr 2013 05:41 WIB

GI Joe Puncaki Box Office

Rep: Friska Yolandha/ Red: Fernan Rahadi
GI Joe Retaliation
Foto: thefocusedfilmographer.com
GI Joe Retaliation

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Setelah tertahan hampir sembilan bulan lamanya, film GI Joe: Retaliation akhirnya mencapai puncak box office.

Film yang dibintangi oleh Dwayne 'The Rock' Johnson dan Bruce Willis ini memuncaki tangga box office akhir pekan lalu dengan pendapatan senilai 41,2 juta dolar AS. Retaliation dirilis di sejak Rabu (27/3) dan diharapkan bisa memberikan pendapatan domestik senilai 51,7 juta dolar AS.

Dilansir laman Reuters, Senin (1/4) Retaliation secara global berhasil meraup pendapatan senilai 80,3 dolar. Nilai ini merupakan yang terbesar sepanjang 2013. Sekuel dari film GI Joe: Rise of Cobra ini telah ditayangkan di 53 negara selain Amerika Serikat dan Kanada, termasuk Rusia, Korea Selatan dan Meksiko.

Naiknya Retaliation di posisi pertama menggeser film prasejarah The Croods. Pendapatan yang berhasil diraih film yang dimainkan oleh Nicolas Cage ini hanya 26,5 juta dolar di pekan krdua.

Di antara film baru lain, Tyler Perry's Temptation berhasil meroket ke posisi ketida dengan pendapatan 22,3 juta dolar AS. Sementara adaptasi fiksi ilmiah The Host yang dimainkan oleh Saoirse Ronan harus puas di posisi keenam di debut pertamanya pekan ini dengan pendapatan 11 juta dolar.

Secara umum pencapaian box office masih kalah bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Tahun lalu dilm The Hunger Game berhasil memuncaki daftar film dengan pendapatan tertinggi, yaitu 58,5 juta dolar. Pendapatan box office hingga akhir kuartal pertama baru 12 persen bila dibandingkan tahun lalu.

1. "G.I. Joe: Retaliation," 41,2 juta dolar AS (80,3 juta dolar internasional).

2. "The Croods," 26,5 juta dolar (52,5 juta dolar internasional).

3. "Tyler Perry's Temptation," 22,3 juta dolar.

4. "Olympus Has Fallen," 14 juta dolar.

5. "Oz the Great and Powerful," 11,6 juta dolar (22,2 juta dolar internasional).

6. "The Host," 11 juta dolar (6 juta dolar internasional).

7. "The Call," 4,8 juta dolar.

8. "Admission," 3,2 juta dolar.

9. "Spring Breakers," 2,7 juta dolar.

10. "The Incredible Burt Wonderstone," 1,3 juta dolar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement